Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pantas Otobursa Tumplek Blek 2022 Ditunggu-tunggu, Komunitas Otomotif Pada Ngumpul Nih

Naufal Nur Aziz Effendi,Raspati Dana - Minggu, 21 Agustus 2022 | 18:00 WIB
ROOFBOXXGANG siap serbu Otobursa 2022.
ROOFBOXXGANG
ROOFBOXXGANG siap serbu Otobursa 2022.

Otomania.com - Pantas Otobursa Tumplek Blek 2022 Ditunggu-tunggu, Komunitas Otomotif Pada Ngumpul Nih.

Setelah absen tahun lalu, Otobursa Tumplek Blek hadir kembali menyapa pencinta otomotif Tanah Air pada tahun ini.

Otobursa Tumplek Blek 2022 akan dilangsungkan secara offline pada 3-4 September 2022 mendatang.

Lokasi Otobursa Tumplek Blek 2022 yang sudah memasuki penyelenggaraan yang ke-22 ini akan digelar di Parkir Timur Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta.

Sejak pertama kali digelar pada 1998, Otobursa selalu berusaha konsisten untuk terus menghadirkan kegiatan pameran otomotif yang sesuai dengan keinginan masyarakat.

Salah satunya adalah sebagai wadah bagi komunitas otomotif dan non otomotif untuk berkumpul.

Setiap tahunnya, Otobursa selalu mengundang beberapa komunitas motor dan mobil untuk hadir serta meramaikan acara di area community zone.

Beragam kegiatan ala anak motor/mobil akan tersaji di area tersebut

Antara lain car meet up, jambore nasional (Jamnas), bazaar bagasi dan deklarasi komunitas.

Baca Juga: Lahir di Masa Krisis Moneter, Begini Sejarah Otobursa Tumplek Blek dari Pertama Munculnya sampai Sekarang

 

Bikers Brotherhood Motorcycle Club (BBMC) Indonesia saat menghadiri acara Sail and Touring Siliwangi.
Bikers Brotherhood Motorcycle Club (BBMC) Indonesia
Bikers Brotherhood Motorcycle Club (BBMC) Indonesia saat menghadiri acara Sail and Touring Siliwangi.

Adapun komunitas yang akan mengisi area tersebut antara lain Rally Look Indonesia (RLI), RoofboxxGang, Xpander Mitsubishi Owner Club (X-MOC), Geng Trill Tua, Yamaha Nmax Club Indonesia (YNCI) dan masih banyak lagi.

Seru kan? Jadi tunggu apalagi, jangan lupa catat tanggalnya dan datang ke Otobursa Tumplek Blek 2022 ya!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa