Otomania.com - Memanaskan mobil matic di transmisi P bikin part cepat aus? Ini posisi tuas yang benar.
Buat Sobat Otomania yang mau memanaskan mobil matic, jangan salah memposisikan tuas transmisi.
Pasalnya, masih banyak ditemui para pemilik mobil matic yang saat memanaskan mesin memposisikan tuas transmisinya di P (Parking).
Memang sob posisi P ini umum digunakan saat mobil sedang diam tidak berjalan, tapi sebaiknya tidak digunakan saat memanaskan mesin.
"Harusnya sedang memanaskan mobil, taruh tuas transmisi di posisi N (Netral) dan jangan lupa tarik handbrake," jelas Hermanto dari Hermanto Matic beberpa waktu lalu.
Apa alasannya? dan apa efeknya buat mesin dan transmisi?
Menurutnya, saat memanaskan mesin mobil matic dengan posisi persneling atau transmisi di posisi P.
Akan membuat sirkulasi oli transmisi menjadi tidak akan berputar.
"Karena kalau posisi P, pompa oli tidak bekerja," jelas Hermanto yang bengkelnya di Jalan Raden Patah Samping RS Aqidah, Parung Serab, Ciledug, Kota Tangerang.
Baca Juga: Tombol Pengunci Tuas Transmisi Matik Harus Ditekan Setiap Pindah Gigi? Begini Jawabannya
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | Jip.gridoto.com |
KOMENTAR