Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

40 Tahun Tuas Persneling di Dekat Setir, Ternyata Ini Alasan Mitsubishi New L300 Tak Mau Berubah

M. Adam Samudra,Parwata - Jumat, 22 Juli 2022 | 16:00 WIB
Terjawab, kenapa Mitsubishi L300 masih pertahankan perseneling di posisi sama
Adam Samudra/GridOto.com
Terjawab, kenapa Mitsubishi L300 masih pertahankan perseneling di posisi sama

Otomania.com - 40 Tahun Tuas Persneling di Dekat Setir, Ternyata Ini Alasan Mitsubishi New L300 Tak Mau Berubah.

Mitsubishi New Colt L300 dengan tampilan barunya terlihat berbeda, namun ada bagian yang tetap dipertahankan sama dengan pendahulunya yaitu posisi tuas presneling di dekat setir.

Tentunya karena Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memiliki alasan tersendiri.

Disampaikan oleh Rudi Himawan, General Manager Operation Sun Star Prima Motor (diler Mitsubishi)

"Saya cukup surprise dengan produk baru New Colt L300 ini karena kami juga khawatir kalau produknya diubah." kata Rudi, saat Customer Gathering New Colt L300 di Bekasi.

"Misal posisi tuas perseneling itu kita pernah mengajak tamu dari Jepang ke Pasar Induk keramat Jati itu gak ada yang mau dipindahkan tuas perseneling yang dekat setir itu," lanjutnya, Rabu malam, (20/7/2022).

Rudi Himawan mengklaim, New Colt L300 satu-satunya kendaraan yang masih memakai tuas di setir.

Hal tersebut untuk membuat kabin L300 lebih lapang dan lebih nyaman untuk digunakan sehari-hari dalam mendukung aktifitasnya.

"Sehingga kursinya lebih luas tidak ada persenling di tengah. Jadi akan lebih fungsional," ucapnya.

Baca Juga: Mitsubishi L300 Reborn Meluncur, Tampangnya Legendaris Gendong Mesin Baru Ramah Lingkungan, Torsi Makin Badak

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa