Otomania.com - Motor 2-tak legendaris saudara Yamaha RX-King disebut bakal reborn, regulasi emisi jadi tantangan.
Motor mesin 2-tak saudara Yamaha RX-King, yakni Yamaha RX100 dikabarkan akan bakal meluncur kembali.
Dibandingkan dengan Yamaha RX-King, Yamaha RX100 ini lebih dulu meluncur yang berarti bisa sebut sebagai sesepuhnya.
Yamaha RX100 ini dikabarkan akan meluncur kembali di negara India, tetapi belum jelas kapan akan dirilis.
Di Tanah Air, Yamaha RX100 meluncur pada tahun 1977 silam, sementara generasi pertama Yamaha RX-King yang rilis tahun 1983 diberi julukan Cobra.
Sedangkan untuk di India, Yamaha RX100 diproduksi dari tahun 1985 hingga 1996.
Ternyata, Yamaha RX100 menjadi motor yang disukai oleh masyarakat India baik yang tua sampai generasi anak muda.
Motor 2-tak ini tentunya asapnya ngebul, membuat Yamaha RX100 tidak sesuai dengan aturan emisi di India. Namun pecinta Yamaha RX100 tidak pedulli hal tersebut.
Dikutip Rushlane dari wawancara dengan BusinessLine, Ketua Yamaha India Eishin Chihana mengungkapkan bahwa Yamaha menyimpan nama RX100 untuk rencana masa depan mereka.
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | Motorplus-online.com |
KOMENTAR