Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rela ke SPBU Kehujanan Demi Isi Bensin Saat Hujan Bisa Dapat Lebih Banyak, Fakta Menurut Pertamina Justru Begini

Naufal Nur Aziz Effendi,Muslimin Trisyuliono - Selasa, 12 Juli 2022 | 19:00 WIB
Beredar mitos Isi bensin saat hujan bisa dapat lebih banyak, Pertamina ungkap faktanta. (foto ilustrasi)
Motorplus-online.com
Beredar mitos Isi bensin saat hujan bisa dapat lebih banyak, Pertamina ungkap faktanta. (foto ilustrasi)

Otomania.com - Rela ke SPBU kehujanan demi isi bensin saat hujan bisa dapat lebih banyak, fakta menurut Pertamina justru begini.

Sudah lama beredar mitos isi bensin saat hujan bisa dapat lebih banyak bahan bakar yang masuk ke tangki kendaraan.

Karena kemakan mitos isi bensin saat hujan bisa dapat lebih banyak tersebut, ada pemilik kendaraan yang rela ke SPBU kehujanan.

Munculnya mitos ini lantaran ada asumsi jika udara dingin saat hujan membuat BBM menjadi menyusut atau lebih padat.

Karena hal tersebut, BBM yang masuk ke tangki kendaraan dipercayai lebih banyak volumenya.

Nah yang jadi pertanyaan, pakah mitos isi bensin saat hujan bisa dapat lebih banyak adalah fakta?

Putut Andriatno, yang diwawancarai pada Agustus 2021 lalu menjabat sebagai Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga mengatakan, BBM memiliki sifat mengikuti perubahan temperatur lingkungan sekitar.

Menurut Putut, bila suhu udara dingin seperti saat hujan, BBM akan menyusut atau menjadi lebih padat karena daya penguapan bahan bakar rendah dan sebaliknya.

"Memang secara teori pada suhu rendah tingkat kepadatan cairan akan meningkat. Tetapi itu tidak mempengaruhi jumlah BBM," ujar Putut kepada GridOto.com, Senin (16/08/2021).

Baca Juga: Waktu Terbaik Mengisi Bensin di SPBU Diungkap Pertamina, Ternyata Bukan Malam Apalagi Siang

Putut sekaligus mengungkapkan mitos itu kurang tepat, karena tidak berpengaruh signifikan dengan mencontohkan saat truk Pertamina tengah mengisi stok di tangki penyimpanan SPBU.

"Hal ini dibuktikan dengan pengisian Pertamina ke SPBU. Kalau kondisi tadi signifikan, maka semua SPBU akan minta diisi saat udara dingin karena lebih banyak jumlah BBM," ucap Putut.

Oleh sebab itu, Putut menegaskan waktu yang tepat untuk mengisi BBM merupakan sesuai kebutuhan konsumen itu sendiri.

"Dikembalikan kepada konsumen, tergantung keperluan," pungkasnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa