Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Vespa Legendaris Ini Jadi Motor Matic Pertama di Indonesia, Punya Hal Unik yang Enggak Ada di Skutik Zaman Sekarang

Dida Argadea,Parwata - Selasa, 12 Juli 2022 | 12:00 WIB
Siapa sangka, ternyata Vespa Corsa 125 merupakan motor matic pertama yang hadir di Indonesia
Piaggio
Siapa sangka, ternyata Vespa Corsa 125 merupakan motor matic pertama yang hadir di Indonesia

Otomania.comVespa legendaris ini jadi motor matic pertama di Indonesia, punya hal unik yang enggak ada di skutik zaman sekarang.

Buat yang belum tahu, motor matic pertama di Indonesia bukanlah Yamaha Nouvo apalagi Mio, tapi sebuah Vespa.

Lebih tepatnya adalah Vespa Corsa 125 yang diproduksi oleh PT Dan Motor Indonesia (DMI) pada kisaran tahun 1983 yang dinobatkan sebagai motor matic pertama di Indonesia.

Karena tahun produknya sudah cukup lama, keberadaan Vespa Corsa 125 sekarang ini sangat langka.

Meski memiliki tampilan 'Vespa', yang identik dengan persneling di tuas sebelah kiri setang, tapi Corsa 125 ini motor matic loh.

Bisa sobat lihat sendiri, Vespa Corsa 125 tidak dibekali dengan pedal rem yang biasa ada di bagian pijakan kaki.

Posisi rem belakangnya pindah ke tuas sebelah kiri yang biasa jadi tuas kopling.

Dan meski bertransmisi otomatis, ternyata Vespa Corsa 125 memiliki keunikan yang tidak ditemukan pada skutik-skutik modern.

Yakni, adanya transmisi netral yang membuat Corsa 125 tidak bisa langsung 'lari' saat gas ditarik atau dipelintir.

Vespa Corsa 125
Dok.Motorplus
Vespa Corsa 125

Baca Juga: Jarak Tempuhnya Diklaim 200 Km, Motor Listrik Kymco Ini Punya Gaya Skutik Retro Ala Vespa, Lebih Murah dari Yamaha Fazzio?

Pengguna harus memindahkan posisi giginya dari netral, baru Corsa 125 dapat berjalan seperti skutik sekarang.

Vespa Corsa 125 ini dibekali dengan mesin 2-tak,  yang memiliki kapasitas sebesar 121, 2 cc dengan tenaga 6,87 dk.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa