Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Meluncur Suzuki Vitara Brezza Hybrid, Konsumsi Bensinnya Bikin Kaget, Irit Banget

Aries Aditya Putra,Parwata - Jumat, 1 Juli 2022 | 08:00 WIB
Mobil baru Suzuki Vitara Brezza generasi terbaru
Aries Aditya/GridOto.com
Mobil baru Suzuki Vitara Brezza generasi terbaru

Otomania.com - Meluncur Suzuki Vitara Brezza Hybrid, Konsumsi BBM Diklaim Tembus Hingga Segini.

Sebuah mobil baru yang bernama Suzuki Vitara Brezza Hybrid diluncurkan.

Suzuki Vitara Brezza Hybrid tersebut baru saja diluncurkan oleh Maruti Suzuki di India.

Mobil baru, Suzuki Vitara Brezza Hybrid tersebut masuk dalam kelas Compact SUV ini di India.

Yang berhadapan langsung dengan Kia Sonet, Nissan Magnite, Renault Kiger sampai dengan Toyota Urban Cruiser.

Di generasi barunya ini, Suzuki Vitara Brezza mendapatkan mesin anyar, sudah menggunakan teknlogi Mild Hybrid.

Tampilan buritan mobil baru Suzuki Vitara Brezza generasi terbaru
Aries Aditya/GridOto.com
Tampilan buritan mobil baru Suzuki Vitara Brezza generasi terbaru

Mesin berkode K15C memiliki kapasitas 1.500 cc yang mampu menghasilkan tenaga 103 dk dan torsi 137 Nm.

Teknologi Dualjet di mesin baru ini, sebelumnya juga sudah digunakan buat Ertiga dan juga XL6 versi India.

Mesin tersebut mempunyai dua pilihan transmisi, yakni manual 5-percepatan dan otomatis 6-percepatan.

Baca Juga: Ketahuan Diangkut, Sinyal Kehadiran Suzuki S-Presso di Indonesia Makin Kuat, Dijejerin Toyota Agya Jadi Begini

Transmisi matik baru ini sekaligus menggantikan transmisi otomatis 4-percepatan di generasi sebelumnya.

Menariknya, dengan teknologi Mild Hybrid yang dimiliki oleh Suzuki Vitara Brezza Hybrid ini.

Diklaim konsumsi bahan bakar bisa mencapai 20,15 km/l untuk yang transmisi manual.

Sementara untuk yang menggunakan transmisi matik konsumsi BBM di angka 19,8 km/l.

Nah, kira-kira cocok gak ya kalau Suzuki Vitara Brezza Hybrid ini masuk ke Indonesia?

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa