Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Servis Kampas dan Cakram Rem Motor Jadi Percuma Kalau Cairan Ini Dicuekin, Begini Penjelasan Pakar

Dok Grid - Senin, 20 Mei 2024 | 14:34 WIB
tabung penampung minyak rem di motor
Dok.GridOto
tabung penampung minyak rem di motor

Otomania.com - Servis kampas dan cakram rem motor jadi percuma kalau cairan ini dicuekin, begini penjelasan pakar.

Saat perbaikan rem motor, enggak sedikit yang hanya fokus pada kampas dan juga piringan cakram saja.

Padahal ada komponen lain yang juga perlu diperhatikan dan enggak boleh diabaikan, yakni minyak rem.

Padahal tanpa adanya minyak rem, sistem rem jenis hidrolis (rem cakram) tentu tidak akan bisa berfungsi.

Sebab, fungsi minyak rem motor ini untuk mendorong piston di kaliper rem agar kampas bisa menjepit piringan cakram yang sesuai tekanan saat tuas master rem ditarik.

Baca Juga: Tahukah Kamu, Apa Perbedaan Rem ABS dan Rem CBS? Berikut Panjelasannya

Pada bagian master rem terdapat lubang kaca untuk memantau kondisi dan volume minyak rem
Astra Motor Yogyakarta
Pada bagian master rem terdapat lubang kaca untuk memantau kondisi dan volume minyak rem

Selain itu, minyak rem juga bekerja mengurangi panas akibat gesekan logam pada komponen sistem pengereman, yakni kampas dan cakram.

Jika kondisi minyak rem sudah tidak layak, maka titik didihnya akan menurun dan berpotensi menimbulkan gelembung-gelembung udara.

Gelembung udara tersebut akan menimbulkan angin palsu yang terperangkap di sistem pengereman, ujung-ujungnya kinerja rem tak akan maksimal.

Editor : optimization
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa