Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jemput Pejabat, Dua Fortuner TNI AD Habiskan Jalur Dropzone Bandara Soetta Disebut Bikin Kemacetan, Kadispenad Turun Tangan

Naufal Nur Aziz Effendi - Kamis, 12 Mei 2022 | 12:00 WIB
dua Toyota Fortuner TNI AD parkir menguasai jalur dropzone Bandara Soetta diduga hendak menjemput pejabat, Minggu (8/5/2022).
Twitter @hotradero
dua Toyota Fortuner TNI AD parkir menguasai jalur dropzone Bandara Soetta diduga hendak menjemput pejabat, Minggu (8/5/2022).

Otomania.com - Jemput pejabat, dua Fortuner TNI AD habiskan jalur dropzone Bandara Soetta disebut bikin kemacetan, Kadispenad turun tangan.

Beredar di media sosial video yang memperlihatkan dua unit Toyota Fortuner bernomor dinas TNI AD menguasai jalur dropzone Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Minggu (8/5/2022).

Dua Fortuner tersebut yang terparkir menutup jalur dropzone itu diduga hendak menjemput pejabat.

Padahal, mobil apapun dilarang kerang parkir di area dropzone karna hanya diperuntukkan menaikan dan menurunkan penumpang saja.

"Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta. Jalanan macet parah karena ada pejabat pulang dijemput fasilitas protokoler yang ngotot maunya nunggu di pinggir jalan. Dua lajur habis dimakan mobil mereka. Sisa satu," tulis akun Twitter @hotradero (9/5/2022).

"Mereka nggak mau nunggu di tempat parkir pak" demikian kata Satpam," sambung akun itu.

Saat dikonfirmasi, pihak kepolisian Bandara Soekarno-Hatta membenarkan peristiwa itu.

Tapi Kasatlantas Polresta Bandara Soekarno-Hatta, Kompol Bambang Askar Sodiq mengatakan kalau kemacetan tidak separah yang diungkap di Twitter.

"Betul, tapi tidak separah yang disampaikan," kata Bambang, (10/5/22).

Baca Juga: Sudah Diuji TNI, tapi Alat Pengubah Air Jadi Pengganti Bensin Dibantah Pakar ITB, Begini Penjelasannya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa