Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Naik Motor Modifikasi, Budiono Ajak Mudik 6 Burung Kesayangnnya dari Bekasi ke Boyolali, Begini Kisahnya

Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 3 Mei 2022 | 10:00 WIB
Budiono (40) yang memodifikasi motornya supaya bisa menaruh sangkar burung di belakang kendaraannya, mudik dari Bekasi ke Boyolali bawa 6 burung kesayangan.
KOMPAS.com/Dian Ade Permana
Budiono (40) yang memodifikasi motornya supaya bisa menaruh sangkar burung di belakang kendaraannya, mudik dari Bekasi ke Boyolali bawa 6 burung kesayangan.

Otomania.com - Naik motor modifikasi, Budiono ajak mudik 6 burung kesayangnnya dari Bekasi ke Boyolali, begini kisahnya.

Ada banyak sekali kisah unik yang terjadi selama periode mudik Lebaran 2022.

Salah satunya adalah cerita Budiono (40) yang memodifikasi motornya supaya bisa menaruh banyak barang di belakang motornya.

Di bagian belakang diberi tambahan kayu penyangga untuk menahan barang bawaan.

Namun, tak seperti pemudik lain yang membawa oleh-oleh dan perlengkapan harian, ia membawa kandang yang berisi burung kesayangannya.

Total, ada enam burung yang dibawa Budi, sapaannya, dari Bekasi menuju Karanggede Kabupaten Boyolali.

Ditemui Jumat (29/4/2022) saat berteduh di Karangjati Kabupaten Semarang, Budi mengaku "mengajak" burung kesayangannya mudik karena jika ditinggal tidak ada yang merawat.

"Ini saya bawa pakan dan kebutuhan burung, ini burung berkicau jadi butuh perhatian ekstra," ungkapnya.

Burung yang dibawanya berjenis kenari, murai, dan juga pleci.

Baca Juga: Honda Scoopy Diangkut di Atap Toyota Calya saat Mudik, Niatnya Bikin Hemat tapi Ternyata Banyak Ruginya

"Kalau hujan ya berteduh, karena kasihan burungnya kalau menerobos hujan," tambah Budi.

Budi harus membawa burung-burungnya mudik ke Boyolali menggunakan motor karena hanya dia yang merawatnya.

"Saya rencananya di rumah dua minggu, biar puas silaturahmi dengan keluarga," kata karyawan perusahaan konstruksi di Bekasi ini.

Kasat Lantas Polres Semarang Rendi Johan Prasetyo mengimbau para pengguna jalan untuk tetap berhati-hati.

Selain pengaturan lalu lintas, pihaknya memfokuskan kepada antisipasi kecelakaan atau kendala lalu lintas.

"Jaga stamina dan berhenti untuk beristirahat jika merasa lelah atau mengantuk," kata Rendi.

"Untuk tenaga kesehatan selalu siap dengan armada ambulans," tambahnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Kisah Budiono Mudik Bareng 6 Burung Kesayangannya, Naik Motor Bekasi-Boyolali

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa