Otomania.com - Beredar mitos buka kap mesin setelah perjalanan jauh bikin mobil cepat dingin, pihak pabrikan ungkap faktanya.
Usai melakukan perjalanan jauh seperti mudik, biasanya mesin mobil akan menjadi lebih panas.
Hal tersebut bisa terjadi lantaran mesin mobil bekerja lebih ekstra dari biasanya.
Karenanya, tidak sedikit pemilik mobil yang membuka kap mesin saat berhenti di tengah perjalanan agar lebih cepat dingin.
Namun, apakah betul dengan membuka kap mesin membuat jantung pacu mobil menjadi lebih cepat dingin?
Menanggapi hal tersebut, Didi Ahadi, yang saat diwawancarai menjabat sebagai Dealer Technical Support Dept. Head PT Toyota-Astra Motor (TAM) memberikan penjelasannya.
Menurutnya, membuka kap mesin sebenarnya tak bisa membuat mesin mobil menjadi lebih cepat dingin.
Baca Juga: Jangan Angkat Wiper Saat Cuaca Panas, Tidak Bikin Awet Malah Rusak
"Kalau membuka kap mesin yang lebih cepat dingin mungkin hanya bagian luarnya saja." buka Didi Ahadi kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.
"Sedangkan bagian dalamnya kan masih tetap panas. Jadi menurut saya sih enggak berpengaruh signifikan," ucap Didi.
Editor | : | optimization |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR