Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Marc Marquez Buka-bukaan, Ternyata Komponen Ini Bikin Kewalahan di MotoGP Qatar 2022, Cuma Finish Kelima

Parwata,Fendi - Selasa, 8 Maret 2022 | 07:00 WIB
Menjalani start yang bagus di MotoGP Qatar 2022, Marc Marquez finish di tempat kelima
Twitter/box_repsol
Menjalani start yang bagus di MotoGP Qatar 2022, Marc Marquez finish di tempat kelima

Marc Marquez mengira tidak cukup memiliki kecepatan untuk memperebutkan podium, jadi dia tidak terlalu kecewa dengan hasilnya.

Perhatian utamanya adalah, dia telah mengumpulkan informasi dan data balapan yang lengkap, yang dapat digunakan untuk meningkatkan performa keseluruhan pada balapan berikut dan seterusnya.

Marc Marquez pun mengaku ia kesulitan dengan ban yang dipakainya.

“Sejujurnya kecepatan hari ini sangat cepat, kecepatan Pol dan para pembalap di depan luar biasa,” kata Marc Marquez dari laman HRC.

“Saya melakukan yang maksimal hari ini dan mengatur semua yang kami harus lakukan, ini adalah awal musim baru dan saya pikir memulai dengan lima besar, bagus untuk hari ini,” imbuhnya setelah balapan hari Minggu malam itu.

Marc Marquez menyebut, balapan di sirkuit Losail pada malam itu bukan miliknya.

“Karena saya kesulitan dengan ban depan, jadi kami tetap tenang,” ungkapnya.

“Tentu saja, kami harus terus bekerja. Saya senang pada Pol dan sangat senang untuk Honda HRC, hasil ini menunjukkan semua pekerjaan yang telah mereka lakukan dan potensi motor baru ini,” pungkas Marc Marquez.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa