"Paling umum itu akibat rusaknya sil water pump yang rusak atau jebol. Biasanya karena usia pemakaian tinggi sil water pump sudah getas," lanjutnya.
Akhirnya air radiator jadi bocor dan tercampur dengan oli.
"Sil water pump biasanya dibanderol Rp 100 ribuan tergantung jenis motornya," tambah Agung.
Tinggal diganti saja sil water pump yang rusak dengan yang baru, biasanya mesin akan normal lagi.
"Kalau tidak ada masalah di sil water pump maka penyebab lain ada di paking head yang bocor," terangnya lagi.
"Coba cek dan ganti baru, karena umumnya penyebab air radiator bercampur dengan oli dua masalah tersebut selain kebanjiran," tambahnya.
Dan setelah diperbaiki, jangan lupa mengisi ulang air radiator di tabung reservoir sampai batas maksimal untuk memastikan motor bisa kembali normal.
Baca Juga: Penyebab Air Radiator Menyembur Keluar, Ini Biang Keroknya !
Posted : Jumat, 28 Juli 2023 | 18:13 WIB| Last updated : Jumat, 28 Juli 2023 | 18:13 WIB
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR