Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hyundai IONIQ 5 Segera Meluncur, Keran Pemesanan Sudah Dibuka, Segini Estimasi Harganya

Parwata,Harun Rasyid - Kamis, 3 Maret 2022 | 19:00 WIB
Hyundai IONIQ 5
Aries Aditya
Hyundai IONIQ 5

Otomania.comHyundai IONIQ 5 segera meluncur, keran pemesanan sudah dibuka, segini estimasi harganya.

Hyundai IONIQ 5 merupakan mobil baru PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) yang kabarnya akan meluncur di Tanah Air dalam waktu dekat.

Bedasar pengakuan salah satu pramuniaga dealer resmi Hyundai di DKI Jakarta yang enggan disebut namanya, baru-baru ini pihaknya telah menyelesaikan pelatihan tentang Hyundai IONIQ 5.

"Kebetulan kami sudah training soal Hyundai IONIQ 5 awal bulan ini. Infonya akan meluncur Maret 2022," ujar Pramuniaga tersebut saat dihubungi, Rabu (2/3/2022).

Aktivitas pelatihan ini, lazim dilakukan jika suatu produsen kendaraan hendak meluncurkan sebuah model baru dalam waktu dekat.

Hanya saja Pramuniaga tersebut belum bisa menginformasikan secara detail, mengenai kapan Hyundai IONIQ 5 diluncurkan secara resmi.

"Peluncuran sih infonya bulan ini, tapi kami belum dapat info mengenai kapan tanggalnya," ucapnya.

Namun ia memastikan, dealer sudah membuka keran pemesanan mobil listrik yang dirakit Hyundai secara lokal di pabrik Cikarang, Jawa Barat ini.

"Pre-booking Hyundai IONIQ 5 sudah bisa, syaratnya konsumen perlu bayar uang tanda jadi pemesanan atau booking fee Rp 10 juta dan menyertakan dokumen lain seperti KTP, NPWP, dan KK," katanya.

Baca Juga: Enak Bisa Test Drive Dulu, Hyundai Creta Akhirnya Resmi Hadir di Yogyakarta, Harganya Bikin Ngiler

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa