Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kronologi Daihatsu Taruna Nyemplung Sungai di Kulon Progo, Pengemudi Diduga Kena Hal Ini

Parwata - Selasa, 1 Maret 2022 | 18:00 WIB
Daihatsu Taruna terjun ke sungai di Kulon Progo, Yogyakarta
Tribunjogja.com
Daihatsu Taruna terjun ke sungai di Kulon Progo, Yogyakarta

Otomania.com - Kronologi Daihatsu Taruna nyemplung sungai di Kulon Progo, pengemudi diduga kena hal ini.

Satu unit Daihatsu Taruna terjun ke Sungai Peni, tepatnya di Jalan Daendels, Pleret I, Kapanewon Panjatan, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Melansir dari TribunJogja.com, Daihatsu Taruna bernomor polisi T 1639 AT tersebut mengalami kecelakaan pada Sabtu (26/2/2022).

Akibat insiden itu,  tiga orang penumpang Daihatsu Taruna mengalami luka-luka.

Kasi Humas Polres Kulon Progo, Iptu I Nengah Jeffry mengatakan,
saat itu, mobil dikemudikan oleh Muhammad Taufik Nur (49) warga Purwakarta, Jawa Barat (Jabar).

Di dalam mobil berisi tiga orang penumpang, di antaranya Maulinda Pratiwi (22), Partinem (51) dan Khofifah Anggitasari (19).

Lalu pengemudi dan tiga penumpang di dalam mobil mengalami luka-luka dan langsung dibawa ke RSUD Wates untuk mendapatkan perawatan.

Daihatsu Taruna tersebut melaju dari arah barat menuju arah timur dengan kecepatan tinggi.

Sesampainya di lokasi kejadian, mobil oleng hingga akhirnya menabrak pembatas jalan dan masuk ke Sungai Peni.

Baca Juga: Toyota Kijang Grand Ekstra Pagi-pagi Sudah Nyemplung Kali, Penyebabnya Masih Belum Pasti

"Laka tunggal ini diduga sopir ngantuk. Kemudian menabrak pembatas jalan terus masuk ke sungai," kata Jeffry, Minggu (27/2/2022).

Akibatnya mobil mengalami kerusakan cukup parah, yakni pada bagian bodi sisi kiri penyok.

Selain itu, spion, serta bumper depan berikut kaca samping kiri hingga depan pecah.

 Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul BERITA KECELAKAAN : Mobil Minibus Terjun ke Sungai Peni Kulon Progo, Tiga Orang Luka,

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa