Otomania.com - Spesifikasi Sama, All New Honda Vario 160 Dijual di Vietnam, Harga Tembus Segini
Skuter matik (skutik) All New Honda Vario 160 telah resmi mengaspal di Indonesia.
Selain di Indonesia, skutik All New Honda Vario 160 mulai dijual di negara Vietnam.
Karena skutik All New Honda Vario 160 belum diluncurkan secara resmi oleh pabrikan di Vietnam, maka dijual melalui importir umum.
Melansir MotoSaigon.vn, All New Vario 160 di Vietnam memiliki spesifikasi yang sama seperti yang ada di Indonesia.
Yakni dengan mesin 1-silinder berkapasitas 156,9 cc berpendingin cairan serta dengan suplai bahan bakar injeksi.
Mesin All New Honda Vario 160 tersebut mampu menghasilkan tenaga 15,1 dk di 8.500 rpm dan torsi 13,8 Nm di 7.000 rpm.
Untuk kaki-kakinya, Honda membekali skutik barunya ini dengan pelek racing di depan dan belakang.
Pelek tersebut dibalut dengan ban depan 100/80-14 dan belakang menggunakan ban 120/70-14.
Baca Juga: Unit Barunya Meluncur, Ini Info Pedagang Harga Honda Vario 150 Bekas Tahun 2015-2021
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR