Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seberapa Aman Tali Pengunci Jenis Micromatic di Helm Motor Harian?

Dok Grid - Senin, 28 Oktober 2024 | 10:22 WIB
Tali pengunci jenis Micromatic di helm motor harian
Pradana/GridOto.com
Tali pengunci jenis Micromatic di helm motor harian

Otomania.com - Helm motor memiliki berapa macam jenis tali pengunci atau strap yang digunakan.

Di antaranya adalah tali pengunci helm dengan jenis quick release, micromatic, dan double d ring.

Untuk tali pengunci jenis quick release dan micromatic, biasanya terdapat di helm untuk keperluan harian.

Sedangkan untuk kebutuhan kompetisi balap yang memiliki risiko kecelakaan tinggi, menggunakan strap helm double d ring karena terbilang lebih aman.

Jenis tali pengunci helm
Helmnhk.com
Jenis tali pengunci helm

Lantas, apakah strap helm untuk keperluan harian memiliki tingkat keamanan yang rendah?

Johanes Cokrodiharjo, selaku Technical Support NHK Indonesia mengatakan, strap helm harian micromatic tetap aman karena sudah teruji kekuatannya.

"Micromatic di helm kami sudah dites dengan breaking point seberat 350 hingga 385 kilogram itu baru pecah," ujarnya Johanes Cokrodiharjo.

Baca Juga: Supaya Nyaman Dipakai, Jangan Lupa Lakukan Hal Ini Sebelum Beli Helm

"Dengan beban seberat itu sudah cukup aman melindungi kepala atau leher manusia," tambahnya. dalam konferensi pers virtual beberapa waktu lalu.

Demi keamanan berkendara, Johanes menganjurkan pengendara agar lebih memperhatikan cara penggunaan tali pengunci helm yang benar ketimbang mempermasalahkan jenisnya.

"Misalnya saat mengunci talinya, pastikan harus ketat dengan jarak sampai menjepit atau mencekik satu jari tangan pengendara di bawah dagu. Jika begitu, helm tidak akan lepas saat kecelakaan," ungkapnya.

Johanes menyebut, penggunaan strap helm jenis micromatic juga ditentukan dari berbagai faktor yang pernah ia survei.

Hasil survei pun menyebutkan bahwa micromatic strap (microlock) lebih disukai konsumen, karena kemudahannya dalam penggunaan sehari-hari.

Bukan berarti hal ini mengesampingkan sisi keamanan, sebab strap micromatic menurutnya tidak kalah aman dibanding double d ring.

Selain itu, tingkat keamanan strap jenis micromatic juga terus dikembangkan NHK dengan penggunaan material baja kelas atas.

Tujuannya tidak lain adalah demi meningkatkan kekuatan micromatic, agar bisa setara dengan double d ring.

Posted : Senin, 28 Oktober 2024 | 10:22 WIB| Last updated : Senin, 28 Oktober 2024 | 10:22 WIB

Editor : optimization
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa