Otomania.com - Spesifikasi mesin All New Honda Vario 160, tenaganya naik segini dibanding generasi sebelumnya.
PT. Astra Honda Motor (AHM) secara resmi meluncurkan All New Honda Vario 160 pada hari Rabu (2/2/2022).
All New Honda Vario 160 hadir dengan perubahan menyeluruh pada mesin, rangka, desain dan fitur yang semakin canggih.
"Berbagai inovasi desain, teknologi dan fitur yang dikembangkan menjadikan All New Honda Vario 160 sebagai motor impian para pecinta skutik premium yang menginginkan berperforma tinggi," ujar President Director AHM, Keiichi Yesuda.
Sesuai namanya, Vario 160 dibekali dengan mesin 160 cc 4 katup berteknologi eSP+.
Berkat teknologi eSP+ tersebut, mesin Vario 160 tersebut diklaim lebih minim gesekan dan mampu memberikan keseimbangan antara performa yang optimal dan kesempurnaan puncak saat dikendarai harian.
Mesin baru yang digendong ini tentunya memiliki kapasitas yang lebih besar dari generasi sebelumnya yang pakai mesin 150 cc.
Nah, pasti banyak yang penasaran, berapa sih kenaikan tenaga di Vario 160 jika dibandingkan dengan Vario generasi sebelumnya yang pakai mesin 150 cc?
Baca Juga: Begini Cara Mudah Hilangkan Indikator Oil Change di Honda Vario 160
Dari data resmi yang dikeluarkan AHM, Honda Vario 150 mampu menghasilkan tenaga maksimal 13,1 dk pada 8.500 rpm dengan torsi maksimal 13,4 Nm pada 5.000 rpm.
Sedangkan di All New Honda Vario 160, mesinnya diklaim mampu menghasilkan tenaga puncak sebesar 15,1 dk pada 8.500 rpm dengan torsi maksimal 13,8 Nm pada 7.000 rpm.
Dari data yang dikeluarkan itu, berarti ada kenaikan tenaga maksimal sebesar 2 dk pada mesin Vario 160 jika dibandingkan dengan Vario 150.
Untuk torsinya juga ada peningkatan sekitar 0,7 Nm pada Vario 160.
Gimana sob menurut kalian kenaikan tenaga dan torsi All New Honda Vario 160 ini, udah cukup nendang belum?
Baca Juga: Speedometer Honda Vario 125 dan Vario 150 Mati? Coba Cek Bagian Ini
Posted : Rabu, 13 Desember 2023 | 17:18 WIB| Last updated : Rabu, 13 Desember 2023 | 17:18 WIB
Editor | : | optimization |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR