Terkait video viral tersebut, Kapolres Banjarnegara AKBP Hendri Yulianto mengatakan.
Kecelakaan mobil itu terjadi pada pukul 13.00 WIB di jalan Desa Gembongan, Kecamatan Sigaluh, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.
"Kecelakaan lalu lintas tunggal jam 13.30 WIB untuk TKP di jalan umum Desa Gembongan, Sigaluh, Banjarnegara," kata Hendri saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (17/1/2021).
Ia menjelaskan, kecelakaan itu berawal ketika mobil minibus yang dikendarai korban melaju dari arah Wonosobo ke Banjarnegara dengan kecepatan sedang.
Karena kehilangan konsentrasi dan mengantuk, mobil berjalan ke kanan hingga keluar badan jalan saat tiba di lokasi.
Mobil kemudian menabrak pembatas jalan hingga menembus bagian belakang, seperti yang tampak dalam video.
Korban kaget Sementara itu, Kasatlantas Polres Banjarnegara AKP Erwin Chan Siregar memastikan, korban dalam kondisi baik-baik saja dan hanya mengalami luka ringan.
"Pengemudi alhamdulillah tidak kenapa-kenapa, hanya ada luka sedikit di pelipis kiri," jelas AKP Erwin saat dihubungi secara terpisah.
Melihat kondisi mobil yang menembus pembatas jalan, Erwin menyebut korban juga kaget melihat dirinya baik-baik saja.
Menurut Erwin, tak ada korban lain selain pengemudi mobil yang berasal dari Banjarnegara itu.
Korban juga sempat menjalani perawatan setelah kejadian kecelakaan tersebut di Puskesmas tak jauh dari lokasi.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral, Video Mobil Tabrak Pembatas Jalan hingga Tembus ke Belakang",
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR