Otomania.com - Jangan Ragu Ajak Toyota Land Cruiser 300 Main Off-Road, Cuma Modal Pencet Tombol Ini Segala Medan Bisa DIlibas.
Secara resmi Toyota Land Cruiser seri 300 telah diluncurkan di Tanag Air pada Kamis (13/1/2022) lalu.
Hadirnya Toyota Land Cruiser seri 300 generasi terbaru ini sudah dibekali dengan sejumlah fitur canggih untuk melibas medan off-road.
Salah satu fitur off-road canggih di Toyota Land Cruiser 300 ini adalah Multi Terrain Select (MTS).
Lantas, bagaimana cara kerja dari fitur of-roas canggih MTS di Toyota Land Cruiser 300 tersebut?
Secara sederhananya, MTS ini akan memberi bantuan pada pengemudi saat melalui jalan yang bisa membuat mobil terjebak akibat roda yang slip atau kehilangan kecepatan akibat minimnya torsi.
Jalan atau medan yang biasa mengakibatkan hal tersebut contohnya jalan berlumpur, salju, pasir, dan juga berbatu.
Makanya, MTS ini menyediakan 6 pilihan mode berkendara off-road dipermukaan tanah (dirt), pasir (sand), lumpur (mud), salju (snow), dan batu (rock).
Fitur MTS ini secara otomatis akan mengontrol torsi mesin, suspensi, dan rem sesuai medan off-road yang dilalui.
MTS ini tidak hanya bekerja saat sistem penggerak 4x4 gigi rendah bekerja (4L), tapi juga saat H4 alias mode 4x4 dengan rasio gigi tinggi.
Jadi Toyota Land Cruiser 300 bisa melahap medan off-road yang lebih luas.
Dan yang asyiknya lagi, pada fitur MTS ini dibekali mode "Auto".
Pada mode "Auto", MTS secara otomatis mengkalkulasi kondisi jalan yang dihadapi dan menentukan torsi, setting suspensi, dan daya pengereman terbaik untuk melewati medan tersebut.
Jadi pengemudi tidak perlu memindahkan mode berkendara secara manual.
Dengan bermodal fitur MTS tersebut, sobat tidak perlu ragu membawa SUV seharga Rp 2,3 miliar ini untuk off-road.
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR