Otomania.com – Panik Lihat Asap Dari Mesin, Lompat Lalu Tarik Temannya, Motor Hangus Kedua Remaja Pingsan
Dua remaja pingsan mengetahui motor yang dikendarainya hangus terbakar.
Melansir dari Kompas.com, motor matik berwarna biru dengan pelat nomor bernomor polisi DC 3576 XA itu terbakar di Jalan Trans Sulawesi, Depan Kantor Camat Baebunta, Kelurahan Salassa, Kecamatan Baebunta, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan.
Kapolsek Baebunta, Ipda Neltiawati mengatakan, peristiwa motor terbakar itu terjadi pada Jumat (14/01/2022) sekitar pukul 11.30 Wita.
Motor terbakar saat pemilik motor, Irnaya (16) seorang pelajar asal Dusun Panjongan Bawah, Desa Baebunta, Kecamatan Baebunta berboncengan dengan rekannya bernama Salmiyanti (17).
Kedua remaja tersebut sedang dalam perjalanan pulang dari rumah rekannya.
“Berdasarkan keterangan korban, yakni Irnaya bahwa setelah berkunjung di rumah temannya di Dusun Salu Langgara, Desa Sassa, Kecamatan Baebunta, korban berboncengan dengan Salmiyanti hendak pulang ke ke rumahnya," kata Neltiawati saat dikonfirmasi, Sabtu (15/01/2022).
"Namun, di pertigaan depan Kantor Camat Baebunta, korban berhenti sejenak karena terhalang oleh kendaraan di depannya,"
"Kemudian korban melihat dari arah mesin sepeda motornya ada asap sehingga korban panik dan langsung melompat dari atas motor,” jelasnya.
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR