Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pembalap Liar Bisa Kegirangan, Polda Metro Jaya Bakal Siapkan Lokasi Trek-trekan Resmi, Ini Pilihan Tempatnya

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 19 Desember 2021 | 10:00 WIB
Pembalap liar bisa kegirangan, Polda Metro Jaya bakal siapkan lokasi trek-trekan resmi, di sini tempatnya (foto ilustrasi)
Surya.co.id/istimewa
Pembalap liar bisa kegirangan, Polda Metro Jaya bakal siapkan lokasi trek-trekan resmi, di sini tempatnya (foto ilustrasi)

Sambodo menjelaskan, beberapa lokasi sudah dipetakan untuk menjadi lokasi balap. Misalnya saja di Pantai Indah Kapuk 2, Ancol, Kemayoran, atau Bumi Serpong Damai (BSD).

Bahkan konsepnya nanti bisa berbentuk oto bazar di mana di dalamnya terdapat kuliner, bazar, dan pertunjukan.

Sebelumnya Polda Metro Jaya akan menggelar balapan yang diisi pembalap liar pada Januari 2022 mendatang.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan bahwa pihaknya mendapatkan respon positif dari berbagai komunitas balap liar yang dikumpulkan.

Baca Juga: Lagi PPKM Darurat, Mobil Mewah Malah Balap Liar di Senayan, Netizen Minta Dikandangin Polisi Kabulkan!

Para komunitas itu, berkenan untuk dibina oleh Polda Metro Jaya agar tak melanggar aturan lalu lintas yang berlaku saat melakukan balapan.

Sehingga rencananya, komunitas tersebut akan dikumpulkan dalam focus group discussion (FGD) pada Rabu (22/12/2021) di Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan.

Dalam FGD itu, polisi juga akan mengundang Pemprov DKI Jakarta, mekanik, komunitas balap liar, Ikatan Motor Indonesia (IMI), dan Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya.

Nantinya, Subdit Gakkum akan menjelaskan terkait sisi aturan hukum dalam balap liar, kemudian IMI akan jelaskan aturan-aturan dalam balapan.

Baca Juga: Netizen Murka Lihat Video Polisi Dikeroyok Saat Bubarkan Balap Liar di Jalan TB Simatupang

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa