Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Kaget Tak Percaya, Yamaha Mio Smile 2008 Bisa Laku Rp 20 Juta, Apanya Yang Bikin Mahal?

Parwata,Harun Rasyid - Sabtu, 2 Oktober 2021 | 08:57 WIB
Yamaha Mio Smile restomod dari Zack Motor
Istimewa
Yamaha Mio Smile restomod dari Zack Motor

"Mio Smile ini tahun 2008, kondisi istimewa karena dibangun ulang dengan berbagai part yang semuanya baru. Mulai dari dalaman mesin, blok, head, CVT, dan bodinya dengan part original," ujar Ahmad Muzaki.

"Selain itu angka kilometernya juga baru 4 km," lanjutnya.

masih menurut Zaki, Yamaha Mio Smile tersebut juga menggunakan sejumlah part aftermarket untuk meningkatkan tampilannya.

"Selain part original, untuk pelek kami pakai milik Yamaha Nouvo S Malaysia, knalpot dan arm belakang pakai TIS dari Thailand, sok belakang pakai YSS, cakram pakai aftermarket, hingga baut-baut bodinya juga pakai Probolt stainless," sebutnya.

Baca Juga: Wow! Enggak Main-main, Blok Silinder Yamaha RX-King Kode Ini Tembus Rp 20 Juta

Selain itu, Zaki juga menambahkan Yamaha Mio Smile seharga Rp 20 juta ini terjual ke konsumennya di wilayah Tangerang.

"Dia beli karena tertarik dan cocok saja sama kondisinya, padahal dia enggak terlalu hobi juga sama Mio. Akhirnya unit ini terjual segitu berikut ongkos towing dari Jakarta Timur ke Tangerang," ungkapnya.

Sedikit informasi, Yamaha Mio Smile pertama mengaspal di Tanah Air mulai 2008 hingga 2013 silam.

Yamaha Mio Smile ini dibekali dengan mesin bekapasitas 113,7 cc silinder tunggal dengan pendingin udara.

Berdasarkan pantauan di situs jual beli kendaraan, Yamaha Mio Smile bekas dibanderol mulai Rp 2 juta hingga Rp 20 juta

Harga tersebut tergantung dari kondisi motornya.

Editor : Dimas P
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa