Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

cara ampuh agar motor tidak mogok ketika harus menerjang hujan

Dok Grid - Selasa, 17 September 2024 | 08:27 WIB
Ilustrasi berkendara saat hujan
Kompas.com
Ilustrasi berkendara saat hujan

Otomania.com - Ampuh Cegah Motor Mogok di Musim Hujan, Bengkel Kasih Dua Trik Ini, Simak Caranya.

Di musim hujan, beberapa motor yang sudah mulai berumur dan minim lakukan perawatan jadi lebih mudah mogok.

Motor  mogok di musim hujan paling sering disebabkan masuknya air di komponen mesin pada motor.

Makanya, beberapa komponen motor yang rentan bermasalah jika kemasukan air harus diakali.

Baca Juga: Perkara Lubang Sekecil Rumah Semut di Tutup Tangki Bensin Bisa Bikin Motor Mogok, Ternyata Ini Fungsinya

Setidaknya, ada dua trik ampuh yang bisa diterapkan untuk mencegah motor mogok di musim hujan.

Hal tersebut seperti disampaikan Wahyu Juliansyah dari bengkel Sulthon Jaya Motor.

Wahyu Juliansyah punya dua tips yang bisa diterapkan untuk mencegah motor mogok di musim hujan.

Tips yang pertama untuk mencegah motor mogok di musim hujan yakni dengan cara melindungi cop busi.

Ilustrasi ragam cop busi
Dok. Otomotif
Ilustrasi ragam cop busi

Menurutnya, cop busi motor ini harus dilindungi agar tidak mudah kemasukan air.

"Sebab motor paling sering mati saat hujan karena cop busi kemasukan air. Biar cop busi kedap air, bisa dikasih lem gasket karet pada bagian sela-selanya," yakin Wahyu yang bengkelnya di Jl. Kedongdong, Depok, Jawa Barat.

Dengan pemberian lem gasket tersebut, air jadi tidak mudah masuk ke cop busi yang bisa mengganggu proses proses pembakaran di mesin dan bikin motor mogok.

Selain melindungi cop busi, kabel dan saklar motor juga jadi perhatian di musim hujan.

Baca Juga: Viral Honda BeAT Mogok Kencangkan Spionnya Eh Mesin Nyala Lagi! Mekanik Bengkel Resmi Bongkar Penyebabnya

Beri cairan penetran atau chain lube ke part mekanis saklar lampu sein
Luthfi Anshori
Beri cairan penetran atau chain lube ke part mekanis saklar lampu sein

"Karena sering terkena air hujan, nanti part di saklar bisa karat dan bermasalah. Makanya harus ada perawatan menjelang musim hujan," tutur Alex sapaan akrab Wahyu.

Untuk merawat soket dan sambungan kabel ini juga tergolong gampang melakukannya.

"Kalian tinggal buka dulu saklarnya hingga komponen saklar terlihat. Setelah itu semprot pakai penetran kelistrikan antikorslet yang dilengkapi juga dengan antikarat. Dengan begitu komponen saklar jadi awet," tutupnya.

Nah, jadi itu tadi adah dua cara perawatan motor secara sederhana yang bisa dilakukan untuk mencegah motor mogok di musim hujan.

Posted : Selasa, 17 September 2024 | 08:27 WIB| Last updated : Selasa, 17 September 2024 | 08:27 WIB

Editor : optimization
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa