Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenalkan, Namanya Porang Tanaman Yang Setahun Untungnya Bisa Buat Beli Toyota Fortuner

Parwata - Senin, 23 Agustus 2021 | 10:50 WIB
Tanaman porang komoditi ekspor pertanian Indonesia
Tanaman porang komoditi ekspor pertanian Indonesia

Otomania.com – Kenalkan, Namanya Porang Tanaman Yang Setahun Untungnya Bisa Beli Toyota Fortuner.

Mungkin belum banyak yang tahu tentang tanaman Porang, yakni merupakan tanaman umbi-umbian dan termasuk dalam spesies Amorphophallus Muelleri Blume.

Dilansir sulsel.litbang.pertanian.go.id, umbi porang mengandung zat glucomanan atau zat dalam bentuk gula kompleks dan serat larut yang berasal dari ekstrak akar tanaman.

Sebelumnya tanaman porang banyak dijadikan sebagai makanan alternatif selain nasi.

Namun saat ini Porang juga jadi salah satu komoditi ekspor ke luar negeri untuk kebutuhan bidang industri, kesehatan, dan makanan. Keberadaanya pun mulai dilirik untuk dikembangkan secara luas.

Baca Juga: Makin Murah, Toyota Avanza 1.3 Tinggal Segini Harganya, Kepotong PPNBM 100 Persen Plus Diskon Rp 10 Juta

Tanaman umbi-umbian Porang  (KOMPAS.COM/FIRMAN TAUFIQURRAHMAN)
Tanaman umbi-umbian Porang (KOMPAS.COM/FIRMAN TAUFIQURRAHMAN)

Produk komoditas ini mempunyai manfaat, yakni sebagai bahan baku kosmetik, lem, dan jelly.

Kemudian, sebagai bahan pangan rendah kalori dan dapat dengan mudah diolah menjadi bahan pangan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari.

Bahkan Presiden Joko Widodo melalui Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo telah meminta agar porang tak lagi diekspor dalam bentuk umbi keluar negeri.

Jokowi berharap pengiriman porang ke luar negeri dikirim ke dalam bentuk olahan.

Kementerian Pertanian dalam laman resminya menyebut porang (Amorphophallus muelleri blume) potensinya akan bertambah jika porang diekspor berupa produk turunan.

"Komoditas porang dalam bentuk tepung dan chips saat ini di ekspor ke 16 negara antara lain, China, Jepang, Thailand, Taiwan, dan Myanmar," ujar Syahrul seperti dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Akhirnya Ketahuan, Pria Viral Yang Ganti Pelat Nomor Merah ke Hitam Saat Isi Bensin Terungkap, Polisi Beri Tindakan Tegas

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Joko Widodo (@jokowi)

Potensi Hasilkan Rp 500 Juta dalam Setahun

Sejumlah petani porang disebut bisa mencapai keuntungan hingga ratusan juta, seperti yang dialami Heriyanto seorang petani porang asal Desa Karangjong, Ngawen, Blora, Jawa Tengah.

Heriyanto mengungkapkan, dia mengaku dapat menghasilkan keuntungan Rp 500 juta dalam setahun dengan menanam porang.

Baca Juga: Resmi Meluncur, Baterai Nissan Leaf Digaransi 8 Tahun, Simak Harganya

Editor : Dimas P
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa