Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Skutik Kecil Yamaha Ini Bagasinya Segede NMAX, Versi 2021 Rilis di Indonesia Banjir Fitur Cuma Rp 19 Jutaan

Dimas Pradopo - Sabtu, 17 Juli 2021 | 11:04 WIB
Skutik kecil Yamaha ini bagasinya segede NMAX, volumenya sama-sama 25 liter
Skutik kecil Yamaha ini bagasinya segede NMAX, volumenya sama-sama 25 liter

Otomania.com - Matic 125 cc Yamaha Ini Bagasinya Segede NMAX, Versi 2021 Rilis di Indonesia Banjir Fitur Cuma Rp 19 Juta.

Dimensinya mungil, bahkan tak lebih besar dari Honda Scoopy dan Honda BeAT, tapi bagasinya superlega!

Bagasi skutik imut bermesin 125 cc ini tembus 25 liter, itu setara dengan bagasi Yamaha NMAX.

Wajar jika di bawah joknya bisa bercokol sebuah helm open face.

Beberapa barang lain juga masih kebagian tempat jika ingin dimasukan ke dalamnya.

Dan yang menarik adalah, harganya mulai Rp 19 jutaan. Enggak pakai mahal tapi fiturnya melimpah.

Skutik yang dimaksud adalah Yamaha Freego versi 2021 yang baru dirilis PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturig (YIMM) hari Jumat (17/7) lalu.

Baca Juga: Terkuak Cara Yamaha Bikin Bagasi Skutik Kecil Ini Segede NMAX, Honda BeAT Kenapa Gak Ikutan?

BANJIR FITUR!
Salah satu fitur unggulan dari Yamaha Freego adalah Smart Front Fuel, tutup tangki bensin di konsol depan. Tepatnya di bawah setang.

Sehingga saat pengisian bensin tak perlu buka-buka jok lagi.

Kemudian ada juga Electric Power Socket untuk fitur pengisian daya baterai saat berkendara.

Digital speedometer-nya sudah lengkap dengan Eco Indicator. Lampu LED Headlight dan ada fitur lampu Hazard.

Baca Juga: Honda BeAT Gak Bisa, Skutik Kecil Yamaha Ini Isi Bensin Tanpa Buka Jok, Tangkinya Ngumpet di Mana?

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa