Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Salut, Ini Cerita Heroik Komunitas Driver Ojol Rame-rame Sisir Ranjau Paku di Jalanan Ibu Kota Tiap Malam

Parwata - Kamis, 27 Mei 2021 | 12:00 WIB
Komunitas Ojol Tebar (Team Berantas Ranjau) tengah mencari ranjau paku yang bertebaran di Jalan Gatot Subroto pada Jumat (21/5/2021). (TRIBUNJAKARTA.COM/SATRIO SARWO TRENGGINAS)
Komunitas Ojol Tebar (Team Berantas Ranjau) tengah mencari ranjau paku yang bertebaran di Jalan Gatot Subroto pada Jumat (21/5/2021). (TRIBUNJAKARTA.COM/SATRIO SARWO TRENGGINAS)

Otomania.com - Salut, Ini Cerita Heroik Komunitas Driver Ojol Rame-rame Sisir Ranjau Paku di Jalanan Ibu Kota Tiap Malam.

Tergabung dalam komunitas tebar, driver ojol sisir ranjau paku jalanan hampir tiap malam.

Sejumlah driver ojek online (ojol) tergabung dalam sebuah komunitas yakni Komunitas Tebar (Team Berantas Ranjau).

Melansir dari TribunJakarta.com, pendiri dari Komunitas Tebar ini yakni, Bahar mengatakan.

Komunitas Tebar ini terbentuk atas dasar inisiatif membantu para pengguna jalan yang resah dengan banyaknya ranjau paku.

Apalagi, mereka sehari-hari mencari nafkah di jalanan. Bila ban bocor, mereka harus merogoh dompet untuk pengeluaran tambahan.

Baca Juga: Bikin Minder, Driver Ojol Ini Sehari Total Pendapatan Nyaris Sejuta, Nitizen: Tahun Brapa Mbakkkkk

Komunitas Ojol Tebar (Team Berantas Ranjau) tengah mencari ranjau paku yang bertebaran di Jalan Gatot Subroto pada Jumat (21/5/2021).
TRIBUNJAKARTA.COM/SATRIO SARWO TRENGGINAS
Komunitas Ojol Tebar (Team Berantas Ranjau) tengah mencari ranjau paku yang bertebaran di Jalan Gatot Subroto pada Jumat (21/5/2021).

Komunitas Tegar ini baru berdiri setahun, terdiri dari rekan-rekan ojek daring yang terpanggil untuk membantu membersihkan ranjau paku di jalan.

Bahar melanjutkan, biasanya ia dan rekan-rekannya menyisir jalan setiap malam hari.

Namun, mereka menyisir ranjau paku secara per orangan sembari ngebid, istilah mencari orderan bagi ojek daring, di siang hari dan pagi hari.

"Kalau pagi sampai sore itu, sembari anter makanan atau kirim barang, kita sambil mencari paku sendiri. Kalau malem, biasanya kita ramai-ramai," ujar Bahar kepada TribunJakarta.com di lokasi pada Jumat (21/5/2021) lalu.

Menurut Bahar, tujuan dari pelaku penebar ranjau paku ini untuk meraup keuntungan dari hasil menambal ban.

Baca Juga: Ragam Modus Pemudik Bermotor, Pakai Jaket Ojol, Pura-pura Mau COD Sampai Bawa Sedikit Barang, Sukses?

"Tujuannyan ingin mencelakakan pengendara dan meraup rezeki lebih dari tindakan itu," pungkasnya.

Malam itu, lalu lintas di ruas Jalan Raya Gatot Subroto, depan Rumah Sakit Tebet, Jakarta Selatan, arah Cawang tampak tersendat.

Sejumlah diver ojol tengah menyisir keberadaan ranjau-ranjau paku di jalanan tersebut.

Sebagian ada yang mencari ranjau sembari memegang senter sebagai penerangan, sebagian lagi mengatur lalu lintas.

Mereka berjalan perlahan sembari memegang tali yang ujungnya terdapat magnet.

Komunitas Ojol Tebar (Team Berantas Ranjau) tengah mencari ranjau paku yang bertebaran di Jalan Gatot Subroto pada Jumat (21/5/2021). (TRIBUNJAKARTA.COM/SATRIO SARWO TRENGGINAS)
Komunitas Ojol Tebar (Team Berantas Ranjau) tengah mencari ranjau paku yang bertebaran di Jalan Gatot Subroto pada Jumat (21/5/2021). (TRIBUNJAKARTA.COM/SATRIO SARWO TRENGGINAS)

Dengan benda itu, ranjau paku yang bertebaran di jalan akan ditarik.

Saat melihat benda seperti paku di jalan, mereka memberhentikan kendaraan di depannya sebentar lalu mendekatkan magnet objek itu.

Saat ditemui TribunJakarta.com, komunitas Tebar sedang melakukan aksinya menyisir paku di sepanjang Jalan Semanggi hingga Cawang.

Kebanyakan ranjau paku yang diambil di jalan tersebut ialah potongan besi dari jari-jari payung.

Ranjau paku tipe ini menjadi momok yang menakutkan bagi para pengendara.

Hasil dari setiap penyisiran ranjau paku di jalan diserahkan kepada pihak berwajib atau pedagang besi.

Mereka bisa mendapatkan ranjau paku paling banyak hingga satu botol air mineral ukuran 600 ml per hari.


Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Komunitas Ojol Tebar, Rela Berantas Ranjau di Jalan: Pernah Kumpulkan Paku hingga 600 ML Botol,

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : TribunJakarta.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa