Otomania.com - Harga Yamaha XSR 155 Mei 2021 Ada Warna Baru, Banderol Beda Tipis Dari All New NMAX 155 Termahal
Yamaha XSR 155 menjadi salah satu motor produk dari Yamaha dengan tampilan retro.
Yamaha XSR 155 ini memiliki tiga pilihan warna baru yang rasanya cukup menarik bagi konsumen di Tanah Air.
Ketiga warna XSR 155 tersebut adalah matte black kemudian matte silver dan yang terbaru adalah matte green.
Baca Juga: GPX Popz 125, Modelnya Mirip Honda Super Cub, Harganya Jauh Lebih Murah
Yamaha XSR 155 ini dbekali dengan tipe mesin Liquid cooled, 4-Stroke, SOHC, 4 Valves, VVA berkapasitas 155 cc
Dengan menggunakan sistem bahan bakar Fuel injection, bertransmisi manual serta elektrik stater.
Untuk suspensinya Yamaha XSR 155 bagian depannya telescopic form ( Inverted ) dan belakang link monoshock.
Serta sistem pengeremannya bagian depan dan belakangnya menggunakan disc brake.
Baca Juga: Harga Motor Baru Budget Rp 30 Jutaan, Pilihannya Banyak Juga!
Dengan tampilannya retro yang dimilikinya, tangki model drip shaped Yamaha XSR 155 sanggup diisi bahan bakar sebanyak 10.4 liter.
Melansir dari situs Yamaha, www.yamaha-motor.co.id, pada hari Selasa (19/05/2021).
Tertera harga unit anyar Yamaha XSR 155 dibanderol dengan harga Rp 36.580.000 (*Harga Rekomendasi)
Beda sedikit dengan All New NMAX 155 Connected / ABS Version yang dihargai Rp 33.850.000, OTR Jakarta (*Harga Rekomendasi).
Baca Juga: Baru! Yamaha MT-15 Versi 2021 Hadir Dengan Tampilan Lebih Fresh dan Trendy, Harganya?
Banderol harga Yamaha XSR 155 tersebut merupakan harga OTR Jakarta.
Oya, selain pembelian dengan cara tunai atau cash, Yamaha XSR 155 ini juga bisa dimiliki dengan cara kredit.
Untuk perhitungan tepatnya bisa ditanyakan langsung di dealer resmi Yamaha terdekat.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR