Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kocar-kacir Kabur Dari Kejaran Begal Berclurit Malah Berakhir Maut, Motor Nyungsep ke Dalam Parit

Parwata - Minggu, 28 Maret 2021 | 10:00 WIB
Korban kecelakaan tunggal saat hendak kabur dari kejaran begal. (Foto istimewa).
Korban kecelakaan tunggal saat hendak kabur dari kejaran begal. (Foto istimewa).

Otomania.com - Kocar-kacir Kabur Dari Kejaran Begal Berclurit Malah Berakhir Maut, Motor Nyungsep ke Dalam Parit.

Seorang remaja meninggal dunia setelah terjatuh dari motor karena menghindari kejaran komplotan begal.

Melansir dari Wartakotalive.com, remaja yang terjatuh dari motor dan meninggal dunia tersebut bernama Ryan (18).

Ryan meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan tunggal saat dirinya hendak kabur dari kejaran kawanan begal.

Baca Juga: Dibacok Begal Saat Berangkat Kerja di Dekat Metropolitan Mall Bekasi, Barang Tak Ada Yang Hilang Tapi Nyawa Melayang

Kanit Reskrim Polsek Pondok Gede, Iptu Santri Dirga menjelaskan kejadian tersebut.

Peristiwa itu terjadi di Jalan Kampung Sawah, RT 05/03, Pondok Melati, Kota Bekasi, Rabu (24/3) lalu, sekira pukul 04.00 WIB.

“Informasi yang kami terima menjelang subuh korban mau pulang naik motor sama temannya habis nongkrong. Kemudian di lokasi, korban dipepet oleh tiga orang yang mengendarai satu sepeda motor,” kata Dirga saat dikonfirmasi, Jumat (26/3/2021).

Dua dari tiga orang tersebut membawa senjata tajam berupa celurit.

Baca Juga: Dipepet Empat Orang Ayunkan Pedang, Yamaha NMAX dan Ponsel Melayang, Punggung Pun Ikut Terluka

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Wartakotalive.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa