Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lengkap Harga All New Avanza 2018 Bekas Berbagai Varian, Mulai Rp 130 Juta

Parwata,Rudy Hansend - Sabtu, 2 Januari 2021 | 12:00 WIB
Ilustrasi Toyota Avanza Bekas
Rudy Hansend
Ilustrasi Toyota Avanza Bekas

Otomania.com - Lengkap Harga All New Avanza 2018 Bekas Berbagai Varian, Mulai Rp 130 Juta

Meski dalam kondisi bekas, Toyota Avanza masih tetap memikat hati para konsumen.

Karenanya mobil asal pabrikan Toyota tersebut tetap laris manis di pasar mobil bekas karena ketenarannya di kelas Low MPV.

Pada Avanza lansiran tahun 2018 menggunakan seri mesin IL, 4 Cylinder, 16 V, DOHC, Dual VVT-i.

Baca Juga: Boleh Nih, Toyota All New Rush 2019 Bekas Harganya Cuma Rp 200 Juta Lebih Dikit

Dengan tenaga sebesar 96 dk/ 6.000 rpm dan torsi 120 Nm/ 4.200 rpm.

Toyota Avanza bekas bisa menjadi pilihan pas sebagai mobil keluarga dengan harga terjangkau.

Agung Iskandar, selaku pemilik showroom mobil bekas Kurnia Agung di Jelambar, Jakarta Barat, Rabu (30/12/2020) mengatakan.

"Untuk All New Avanza konsumen kebanyakan mencari warna hitam dan trasmisi matic," ucap Agung Iskandar.

Baca Juga: Tinggal Pilih Sesuai Selera, Ini 5 MPV Bekas Pintu Geser di Bawah Rp 150 Juta

Harga bekas yang kompetitif dan pilihan yang banyak di pasaran akan memberikan keuntungan tersendiri bagi yang sedang mencari Avanza bekas.

"Saat ini harga mobkas Avanza tahun 2018 tipe All New E A/T Facelift harganya cuma Rp 130 juta, harga segitu masih bisa dinego," tambah Agung.

Harga tersebut tergantung tipe serta kondisi mobil dan kelengkapan suratnya.

Lebih lanjut, berikut daftar harga Toyota Avanza bekas tahun 2018.

Baca Juga: Honda Mobilio Bekas Tahun 2016-2019, Bisa Diboyong Mulai Dari RP 135 Jutaan

Daftar harga ini dirangkum dari pedagang mobkas Jakarta dan Pricelist GridOto.com.

Tipe Mobil Tahun Harga
All New E A/T Facelift 2018 Rp 130 juta
All New E M/T Facelift 2018 Rp 145 juta
All New G A/T Facelift 2018 Rp 158 juta
All New G M/T Facelift 2018 Rp 168 juta
All New Veloz 1.3 A/T 2018 Rp 170 juta
All New Veloz 1.5 A/T Facelift 2018 Rp 180 juta

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa