Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jembatan Ampera Mencekam, Pajero Sport Tabrak Suzuki Carry, Lalu Hantam 2 Motor, Begini Kronologinya

Parwata - Rabu, 2 Desember 2020 | 07:00 WIB
Suasana di Jembatan Ampera pasca terjadinya kecelakaan beruntun, Selasa (1/12/2020) (SRIPOKU.COM / Bayazir Al Rayhan)
Suasana di Jembatan Ampera pasca terjadinya kecelakaan beruntun, Selasa (1/12/2020) (SRIPOKU.COM / Bayazir Al Rayhan)

Otomania.com - Mitsubishi Pajero tabrak Suzuki Carry, lalu hantam 2 pengendara motor, begini kronologinya.

Sebuah kecelakaan lalu lintas melibatkan dua unit mobil serta dua pengendara motor terjadi.

Melansir dari Sripoku.com, kecelakaan beruntun tersebut terjadi di Jembatan Ampera, Selasa (1/12/2020) sekira pukul 05.30.

Kecelakaan tersebut melibatkan Mitsubishi Pajero BG 1917 PY dengan Suzuki Carry BG 2312 NF dan dua unit motor.

Akibat dari kecelakaan itu dua pengendara motor mengalami luka-luka.

Baca Juga: Truk Rem Blong Libas 7 Mobil dan 5 Motor, 3 Bocah dan Kakeknya Tak Lolos dari Maut

Kronologi Kejadian

Kecelakaan ini bermula dari pengemudi Mitsubishi Pajero BG 1917 PY yang dikendarai Rudy Darmawan (57) warga Jalan Jenderal Sudirman, Prabumulih Barat, atau Jalan Basuki Rahmat Lorong Sederhana 2, Kota Palembang, yang datang dari arah 7 Ulu hendak menuju ke arah Bundaran Air Mancur di depan Masjid Agung.

Lalu tiba di lokasi kejadian di Jembatan Ampera mobil tersebut bertabrakan dengan mobil Carry BG 2312 NF yang datang dari arah berlawanan dari Bundaran air Mancur menuju ke arah Jakabaring.

Diduga tidak bisa mengendalikan laju mobilnya, sopir Pajero banting stir lalu dengan arah yang sama ada dua pengendara sepeda motor.

Karena laju mobil kencang, tabrakan pun tak terelakkan lagi, sepeda motor Honda Revo BG 4382 ZQ dikemudikan Imron (38) warga Jalan Langgar, RT 9/6, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Sako.

Dan sepeda motor fix R dikendarai Rivaldo (14) pelajar, warga rusun blok 22, Lantai 4, di seruduk juga hingga pengendara terpental ke aspal.

Baca Juga: 3 Mobil Tubrukan Beruntun di Tol Semarang - Solo, Ban Truk Jadi Musabab

Korban Luka

Akibat kejadian ini korban yang berasal dari pengendara motor, mengalami luka luka.

Yakni Rivaldo pelajar ini tidak mengalami luka serius, berbeda dengan Imron yang mengalami luka pergelangan tangan kiri patah, bagian ketiak luka, bibir pecah, kening kanan robek, dengkul luka dan kaki kiri patah.

Penjelasan Polisi

Semantara, Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Anom Setyadji melalui Kasat Lantas Polrestabes Palembang, Kompol M Yakin Rusdi ketika dikonfirmasi membenarkan adanya insiden kecelakaan tersebut.

"Benar ada inseden kecelakaan antara mobil Pajero dengan carry lalu menghantam dua pengendara sepeda motor," katanya Selasa (1/12/2020).

Sambungnya, petugas di lapangan sudah mengamankan lokasi, sudah melakukan pengukuran di lokasi lantas, mengamankan barang bukti mobil dan motor.

"Korban sudah dibawa ke RS Muhammadiyah untuk diberikan perawatan, tidak ada korban meninggal dunia," katanya.

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Kecelakaan di Jembatan Ampera Pajero Tabrak Carry Lalu Hantam 2 Pengenda Motor, Ini Identitas Korban,

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Sripoku.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa