Otomania.com - Yamaha R15 yang satu ini bisa menipu banyak orang lantaran tampilannya yang sekilas mirip banget dengan Yamaha R6.
Ya, motor sport 150 cc ini gayanya termodifikasi dengan rapi sampai bisa mirip dengan kakaknya yang bermesin 600 cc.
Siapa sangka, ternyata untuk merombak Yamaha R15 VVA berganti tampang ala Yamaha R6, ternyata bisa pakai body kit custom.
Seluruh body kit custom yang digunakan Dika di Yamaha R15 miliknya ini ternyata hasil garapan workshop miliknya sendiri, Dika Modified.
Baca Juga: Gambot Total, Yamaha MX-King Culik Swingarm R15, Makin Gendut Pakai Pelek R1
"Kebetulan saya punya workshop modifikasi sendiri mas. Nah untuk body kit custom ini semua saya garap sendiri, dan juga jual umum kok ," tukas Dika, owner Dika Modified yang bermarkas di Grogol, Jakarta Barat.
Body kit custom garapan Dika ini memang dibuat khusus agar tongkrongan Yamaha R15 VVA bisa terlihat mirip dengan Yamaha R6.
Baca Juga: Upside Down Yamaha R15 Punya Fungsi Beda Kanan dan Kiri, Ini Penjelasannya
"Karena bentuk Yamaha R15 VVA ini standarnya lumayan mirip dengan R6, makanya saya maksimalkan lagi di beberapa bagian bodi," ujarnya.
"Semua body kit custom saya ini bahannya fiber dan diukur presisi biar sesuai dengan bodi si Yamaha R15 ini," tambah Dika.
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR