Otomania.com - Kawasaki Ninja ZX-10R 2021 secara resmi diluncurkan, dan versi terbaru ini tampilannya mirip tunggangan Jonathan Rea lho.
Sebelumnya Kawasaki Ninja ZX-10RR tunggangan Jonathan Rea di WSBK 2021 sempat diperlihatkan pada beberapa waktu yang lalu.
Lalu kini Kawasaki ZX-10R 2021 langsungikut diluncurkan untuk produksi massal.
Kawasaki Ninja ZX-10R 2021 resmi diluncurkan pada Senin (23/11), namun sementara hanya untuk pasar Eropa saja.
Dalam peluncuran melalui live YouTube Kawasaki Motors, Jonathan Rea juga hadir dan menunggangi ZX-10R 2021 ini.
Baca Juga: Finja 500, Tampang Persis Kawasaki Ninja ZX-10R, Harga Cuma Rp 30 Juta Masih Ada Kembalian
ZX-10R 2021 ini memiliki tampilan atau tampang tak berbeda jauh dari ZX-10RR.
Yups, beberapa kesamaan itu tampak pada desain headlamp-nya yang berukuran kecil dengan sedikit menjorok ke dalam.
Begitu juga dengan air scoop Ninja ZX-10R yang dibuat lebih besar seperti ZX-10RR agar pasokan udara lebih melimpah.
Pasalnya pasokan udara ke ruang bakar yang melimpah sangat berpengaruh pada kecepatan motor itu sendiri, Sob.
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR