Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kena Kritik Pembalap KTM, Valentino Rossi Ketahuan Datang ke Ultah Pacarnya Sebelum Positif Covid-19

Adi Wira Bhre Anggono - Kamis, 22 Oktober 2020 | 13:10 WIB
Valentino Rossi kena kritik pembalap lain karena datang ke pesta ulang tahun pacarnya, Francesca Sofia Novello sebelum dinyatakan positif Covid-19.
Yahoo Sport
Valentino Rossi kena kritik pembalap lain karena datang ke pesta ulang tahun pacarnya, Francesca Sofia Novello sebelum dinyatakan positif Covid-19.

Otomania.com - Valentino Rossi kena kritik pembalap lain gara-gara datang ke ulang tahun pacarnya sebelum terindikasi positif Covid-19.

Valentino Rossi saat ini dalam masa pemulihan usai dinyatakan positif Covid-19 pada Kamis (15/10/2020).

Hal ini membuatnya harus absen dua balapan yang digelar di sirkuit Ciudad del Motor de Aragon.

Rossi telah melewatkan MotoGP Aragon (18/10/2020), dan kini ia juga harus absen di MotoGP Teruel yang digelar pada Minggu (25/10/2020) nanti.

Baca Juga: Alex Marquez Naik Podium Lagi, Valentino Rossi Kasih Komentar Begini

Mengenai kondisinya saat ini, Valentino Rossi mendapatkan kritik dari Pol Espargaro lantaran aktifitas The Doctor sebelum dinyatakan positif Corona.

Ternyata pada dua hari sebelum swab test, Rossi datang ke pesta ulang tahun pacarnya, Francesca Sofia Novello di Perancis.

Dilansir dari Marca, pada saat mendatangi pesta ulang tahun ke-27 pacarnya itu, Valentino Rossi menggunakan jet pribadi.

Tentu saja kegiatan Rossi itu mengundang kritik dari pembalap lain, atau bahkan tim Yamaha lantaran membahayakan dirinya sendiri.

Baca Juga: Kondisi Valentino Rossi Sudah Membaik, Kapan Kembali Ke Sirkuit?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa