Otomania.com - Satu pelaku Jambret ponsel tertangkap setelah terjatuh dari motornya akibat perlawanan tarik-tarikan dengan pemilik ponsel.
Sebuah kejahatan jalanan yakni jambret ponsel terjadi di Jalan Hos Cokroaminoto, Menteng, Jakarta Pusat.
Melansir dari TribunJakarta.com, korban dari jambrt ponsel tersebut adalah seorang wanita 33 tahun berinisial MEG.
Aksi penjambretan ponsel tersebut terjadi pada Pada pukul 07.30 WIB, Sabtu (17/10/2020).
Saat kejadian, MEG sedang asyik bersepeda bersama temannya, saat itu, mereka hendak pulang ke arah menuju Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Polisi Beberkan Pengakuan Jambret HP Yang Tertangkap, Perempuan Harus Waspada
Karena merasa lelah dan haus setelah mereka beberapa menit bersepeda bersama.
MEG bersama temannya ini memutuskan beristirahat di Jalan Hos Cokroaminoto.
Selang beberapa menit seusai minum, MEG mengeluarkan Iphone-nya dengan tujuan mengecek apakah ada pesan masuk dari temannya.
MEG menggenggam ponsel pintar seharga Rp22 juta itu menggunakan tangan kanan.
Saat itu, mereka tidak sadar jika ada dua orang mencurigakan mengintainya dari tadi.
Baca Juga: Beda Kasus Beda Lokasi, Empat Jambret di Palembang Dibekuk
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | TribunJakarta.com |
KOMENTAR