Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gila, Replika Mercedes-Benz G-Class Kayak Begini Bisa Laku Rp 2,3 Miliar

Adi Wira Bhre Anggono - Senin, 5 Oktober 2020 | 12:55 WIB
Replika Mercedes-Benz G63 AMG karya Virgil Abloh
Replika Mercedes-Benz G63 AMG karya Virgil Abloh

Otomania.com - Siapa sangka, replika Mercedes-Benz G-Class satu ini bisa dihargai hingga setara Rp 2,3 miliar.

Namun ini bukan replika seperti mainan biasanya ya, ukurannya saja 189 cm x 94,9 cm x 78,9 cm atau berskala 1:3.

Replika Mercedes-Benz G63 AMG ini merupakan garapan desainer Virgil Abloh bekolaborasi dengan Mercedes-Benz bertajuk "Project Gelandewagen".

Virgil Abloh sendiri merupakan desainer kenamaan yang namanya meroket berkat brand-nya sendiri yang bernama Off-White.

Salah satu hasil kolaborasi berupa model artistik dari seri mobil G-Class Mercedes-Benz itu, baru saja terjual di rumah pelelangan Sotheby's.

Baca Juga: Video: Sedap Mantap! Replika Jeep Willys Mini Ini Ternyata Daihatsu Zebra, Dari Kuda Jadi Badak

Hasil dari lelang proyek kolaborasi Abloh dan pabrikan otomotif Jerman tersebut --sebesar 160.000 dollar AS atau sekitar Rp 2,3 miliar, akan disumbangkan ke badan amal.

Sekedar informasi, untuk Mercedes-Benz G-Class sendiri dijual sekitar Rp 5-6 miliar di Indonesia.

Dari foto ini terliha perbandingan ukuran replika Mercedes-Benz G63 AMG karya Virgil Abloh
Hypebeast.com
Dari foto ini terliha perbandingan ukuran replika Mercedes-Benz G63 AMG karya Virgil Abloh

Bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan model ini antara lain resin sintetis, laminasi, serat karbon, serat kaca, kayu, logam, dan tekstil.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa