Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fabio Quartararo dan Maverick Vinales Bisa Keteteran Kejar Juara Dunia, Penalti Mesin Sudah Menanti Yamaha

Adi Wira Bhre Anggono,Eka Budhiansyah - Jumat, 2 Oktober 2020 | 18:10 WIB
Fabio Quartararo mengakhiri puasa podium pada lima seri sebelumnya dengan kemenangan di MotoGP Catalunya 2020.
Instagram/@fabioquartararo20
Fabio Quartararo mengakhiri puasa podium pada lima seri sebelumnya dengan kemenangan di MotoGP Catalunya 2020.

Otomania.com - Maverick Vinales bisa kesulitan mengejar juara dunia apabila Yamaha terkena penalti akibat mesin.

Seperti yang kita ketahui, saat ini Maverick Vinales sedang berada di posisi 3 klasemen sementara dengan 9 poin.

Ia terpaut 10 poin dari Joan Mir yang di posisi kedua, dan 108 poin dari Fabio Quartararo yang ada di puncak klasemen.

Nah, masalahnya kini Yamaha di MotoGP 2020 sedang dihantui penalti gara-gara jatah mesin motor Yamaha YZR-M1 Valentino Rossi dan Maverick Vinales sudah terpakai semua.

Padahal, jalannya MotoGP 2020 kini baru memasuki paruh musim kedua dengan menyisakan enam seri yang masih harus dijalani.

Baca Juga: Valentino Rossi Akhirnya Nyerah Kejar Juara Dunia MotoGP 2020, Ini Kata The Doctor...

Habisnya jatah mesin bagi Yamaha ini tidak terlepas dari masalah yang ada di mesin itu sendiri, yaitu klep buang alias klep exhaust yang dinilai menjadi pemicu masalah.

Maverick Vinales dan Valentino Rossi sudah mengalami masalah mesin di YZR-M1 2020 sejak seri perdana digelar di MotoGP Spanyol.

Valentino Rossi bahkan hingga mengalami masalah jebol mesin dan tak mampu menyelesaikan lomba usai meminggirkan motornya di tembok sirkuit Jerez.

Terseok-seok saat tampil di balapan MotoGP Catalunya 2020, Maverick Vinales sosoti satu kelemahan motor Yamaha
MotoGP.com
Terseok-seok saat tampil di balapan MotoGP Catalunya 2020, Maverick Vinales sosoti satu kelemahan motor Yamaha

Editor : Adi Wira Bhre Anggono
Sumber : OtoRace.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa