Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tempatnya Bikin Sokbreker Motor Bocor Rapet Lagi, Bisa Order Dibikin Empuk atau Keras

Parwata,Naufal Shafly - Jumat, 18 September 2020 | 08:30 WIB
Bengkel spesialis sokbreker Joko Shock Jaya
Naufal / GridOto.com
Bengkel spesialis sokbreker Joko Shock Jaya

Otomania.com - Sokbreker motor mengalami bocor atau rusak, serahkan saja ke ahlinya, bisa order jadi empuk atau keras.

Bagi yang sokbreker motornya bocor atau rusak, tenang, jangan dulu diganti dengan yang baru.

Karena, kondisi sokbreker tersebut masih bisa diperbaiki di bengkel spesialis sokbreker.

Seperti disampaikan oleh Joko, pemilik bengkel spesialis sokbreker Joko Shock Jaya, saat ditemui beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Sokbreker Belakang Rusak Tak Disarankan Untuk Servis, Malah Bikin Rawan, Ini Penjelasannya

"Ya kami bisa servis atau merekondisi sokbreker yang rusak. Kalau servis itu diupdate, ganti seal-nya, ganti olinya, ganti as-nya, tapi klepnya tetap utuh," ungkap Joko.

Ia mengatakan, meski kerusakan sokbreker bisa berbeda-beda, tapi secara umum bagian yang bermasalah hanya 'itu-itu saja'.

"Biasanya seal-nya sudah melar, bocor atau robek. Nanti prosesnya itu diganti, sekalian oli soknya juga," ungkapnya.

Untuk biaya perbaikannya, di bengkel yang berlokasi di Jl. Kemiri 6 No 30, Pondok Cabe Udik, Tangerang Selatan ini, harga tergantung dari jenis motornya.

Baca Juga: Yuk Ah! Servis Sokbreker Motor, Mumpung Ohlins Indonesia Lagi Promo Servis

Ambil contoh motor matic berukuran kecil seperti Honda Vario, Yamaha Mio, Honda BeAT dan sejenisnya, perbaikan sokbreker dibanderol Rp 150 ribu.

"Sok depan, sok belakang, sama saja Rp 150 ribu. Karakternya juga bisa dibikin sesuai keinginan konsumen, misal dibikin empuk, dibikin keras, itu bisa," ucap Joko.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa