Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Ketinggalan, Ini Jadwal Lengkap MotoGP Emilia Romagna 2020

Adi Wira Bhre Anggono - Kamis, 17 September 2020 | 09:40 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli (21) da Valentino Rossi (46).
TWITTER/CRASH_MOTOGP
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli (21) da Valentino Rossi (46).

Otomania.com - Jangan sampai ketinggalan, berikut jadwal lengkap MotoGP Emilia Romagna yang dihelat akhir pekan ini, (18-20/9/2020).

Sirkuit Misano, Italia, masih menjadi lintasan para pebalap berlaga namun dengan nama MotoGP Emilia Romagna.

Akhir pekan lalu Valentino Rossi gagal naik podium lantaran tertinggal jauh oleh anak didiknya, Franco Morbidelli.

The Doctor dikabarkan bakal memberikan pertarungan sengit pada laga berikutnya dengan persiapan yang lebih matang.

Hal ini terlihat dari adanya knalpot model baru yang diinstal oleh Yamaha M1 milik Rossi dan digunakan pada saat sesi tes sebelum latihan bebas dimulai pada Jumat (18/9/2020) nanti.

Baca Juga: Yamaha Jajal Komponen Baru, Rossi dan Vinales Beri Komentar Usai Mencobanya

Bahkan menurut Direktur Tim Monster Yamaha Massimo Meregalli, ada beberapa komponen lain juga ikut dites, mulai dari sasis, lengan ayun, knalpot, tuas jari rem belakang, dan ubahan lain.

Kebijakan Dorna

Seperti diketahui, adanya pandemi membuat Dorna Sports mengeluarkan kebijakan untuk membekukan pengembangan mesin.

Tujuannya tak lain agar membantu finansial tim supaya tak mengeluarkan biaya lagi untuk masalah teknis terutama mesin.

Editor : Adi Wira Bhre Anggono
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa