Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gokil! Tiket Bus Ini Rp 293 Juta, Trayek Lintas Negara Selama 70 Hari

Parwata - Senin, 31 Agustus 2020 | 13:00 WIB
Ilustrasi bus yang disterilkan dengan sinar UV di China(AFP)
Ilustrasi bus yang disterilkan dengan sinar UV di China(AFP)

Otomania.com - Bepergian atau perjalanan menggunakan sebuah bus sudah menjadi hal yang biasa.

Namun apa yang bisa dibayangkan jika bepergian menggunakan bus ini lintas negara, dari New Delhi ke London dan juga sebaliknya?

Adventures Overland, sebuah perusahaan ekspedisi, menawarkan sensasi berpergian dari kota metropolitan India di New Delhi ke ibu kota Inggris, London.

Melansir dari Kompas.com, dari CNN pada Kamis (27/8/2020), bus yang dimodifikasi dengan mewah dan memiliki kapasitas 20 penumpang.

Ide bus ini dikabarkan sebagian terinspirasi oleh bus Hippie Trail yang melintasi dunia pada 1950-an dan 1960-an.

Perjalanan New Delhi-London melintasi 18 negara, yang diperkirakan akan menghabiskan waktu selama 70 hari.

Baca Juga: Lihat Nih, Bodi Bus di Jerman Dibalut Foto Keindahan Alam Indonesia!

Selama perjalanan itu, penumpang dapat melakukan pemberhentian di beberapa destinasi ikonik tiap negara yang dilewati.

Seperti, pagoda Myanmar, Tembok Besar China, kota bersejarah Moskwa dan Praha.

Ide petualangan berbagai negara dengan menggunakan bus ini, diciptakan oleh pengusaha serta pencinta traveling, Tushar Agarwal dan Sanjay Madan, atas dasar pengalaman mereka berpetualang dari London ke Delhi pada 2010.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa