Otomania.com - Honda vario 150 di Malaysia mendapat update warna baru, salah satunya livery Repsol Honda yang kelihatan sporty banget.
Pembaruan warna Honda Vario 150 ini dilakukan oleh Boon Siew Honda untuk pasar Malaysia pada Rabu (26/08/2020).
Melansir Boonsiewhonda.com.my, pihaknya melakukan pembaruan warna Honda Vario 150 untuk memberi kepuasan para pencinta skuter matik (skutik) kelas 150 cc di Malaysia.
Selain itu, hal ini dilakukan karena di Malaysia juga semakin banyak konsumen yang memilih untuk menggunakan skuter kelas 150 cc ini.
Baca Juga: Barangnya Langka, Honda Vario yang Tipe Ini Sepertinya Layak Dikoleksi
Meski mendapat pembaruan warna, jantung pacu yang dimiliki skuter ini tetap seperti model lama.
Yakni dibekali jantung pacu satu silinder berkapasitas 150 cc berpendingin cairan yang menghasilkan tenaga 12,9 dk serta torsi 13,4 Nm.
Mesin tersebut dilengkapi dengan teknologi eSP (enhanced Smart Power) dan Idling Stop System (ISS) untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar.
Honda Vario 150 juga dibekali beberapa fitur seperti lampu full LED, panel indikator digital serta Honda Smart Lock System.
Baca Juga: Eits! Ada Skuter Listrik Mirip NMAX dan Vario Mau Masuk Indonesia, Bikinan Mana Tuh?
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | Boonsiewhonda.com.my |
KOMENTAR