Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Marc Marquez Masih Bisa Juara Dunia, Cukup 16 Poin di Tiap Seri yang Tersisa Musim Ini

Adi Wira Bhre Anggono - Jumat, 21 Agustus 2020 | 12:20 WIB
Marc Marquez ikut menyaksikan MotoGP Austria 2020 di rumahnya dalam kondisi lengan kanan dibalut kain
Instagram/ Marc Marquez
Marc Marquez ikut menyaksikan MotoGP Austria 2020 di rumahnya dalam kondisi lengan kanan dibalut kain

Baca Juga: Meski Absen di MotoGP Austria 2020, Marc Marquez Ternyata Pegang Rekor di Sirkuit Red Bull Ring

Terlebih lagi hingga berakhirnya balapan keempat MotoGP 2020, persaingan semakin sengit di mana semua pembalap mempunyai peluang yang sama untuk menang di setiap serinya.

"Segala sesuatu yang telah terjadi masih membuat Marc Marquez layak dipilih untuk menjadi juara dunia pada musim 2020 ini," kata Dennis Noyes, dilansir BolaSport.com dari Motosan.

Dennis Noyes merasa bahwa pendapatnya itu masih realistis meski dengan syarat sang pebalap harus benar-benar pulih agar bisa tampil seperti sedia kala.

"Saya tidak mengatakan hal ini merupakan sebuah hal yang gila, saya mengatakan itu berdasarkan jumlah balapan yang tersisa," kata Dennis Noyes menjelaskan.

 Baca Juga: Maverick Vinales Nyerah Kejar Juara Dunia, Gara-gara Mesin Yamaha?

"Jika dia kembali sebagai Marc Marquez, jika dia benar-benar telah pulih, akan ada 9 balapan lagi, dia akan berpeluang meraih 225 poin, dengan rata-rata meraih 16 poin di setiap serinya."

"Jika dia kembali pada balapan pertama di Misano, banyak hal yang bisa terjadi, jika tidak persiapkan untuk tahun depan, tetapi itu bukanlah hal yang tidak mungkin," ujar Noyes.

Adapun, Marc Marquez dipastikan masih absen pada perhelatan MotoGP Styria yang akan digelar pada akhir pekan ini.

Marc Marquez kemudian diprediksi akan kembali pada seri keenam MotoGP 2020 yakni GP San Marino yang dilangsungkan di Sirkuit Misano, 11-13 September mendatang.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Marc Marquez Masih Punya Kans Juara Dunia Lagi, dengan Syarat..."

Editor : Adi Wira Bhre Anggono
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa