Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Vespa Sprint 150 Tambah Satu Pilihan Warna Baru, Lebih Stylish

Dida Argadea,Parwata - Rabu, 12 Agustus 2020 | 08:50 WIB
tampilan Vespa Sprint 150 Red Scarlatto
http://vespa.co.id/
tampilan Vespa Sprint 150 Red Scarlatto

Otomania.com - Vespa Sprint 150 kini memiliki tambahan satu pilihan warna baru.

Kehadiran warna baru tersebut terpantau dari Vespa Indonesia pada Senin (03/08/2020).

Warna baru tersebut menambah jumlah plihan warna yang sebelumya hanya tersedia dua warna.

Dua warna yang sebelunya adalah putih dan abu-abu, atau yang oleh Vespa disebut dengan White Innocenza dan Grey Titanio.

Sementara warna yang baru muncul adalah merah, yang oleh Vespa disebut Red Scarlatto.

Baca Juga: Vespa Primavera 150 Mesin i-get Harga Bekasnya Tinggi, Ini Sebabnya

Sekadar informasi, penambahan warna baru ini ternyata juga dilakukan untuk pasar Thailand.

Dengan warna barunya, kini Sprint 150 tampil lebih stylish dan modern.

Kesan elegan pada Sprint 150 juga masih terasa berkat adanya aksen krom pada beberapa bagian.

Yakni seperti area headlamp, dan sayap depan yang memanjang hingga ke area pijakan kaki.

Jantung pacu Sprint 150 tetap sama seperti versi sebelumnya, yakni menggunakan mesin silinder tunggal i-Get berkapasitas 154,8 cc berpendingin udara.

Baca Juga: Vespa Modern Getarannya Tak Tertahankan, Bisa Jadi Biang Keroknya Kampas Kopling

Menggunakan mesin tersebut, Sprint 150 mampu menghasilkan tenaga 12,33 dk pada 6.500 rpm dan torsi maksimum 12,2 Nm pada 7.900 rpm.

Tidak hanya mesinnya saja yang masih mempertahankan dari versi lama, teknologi yang dimilikinya juga sama seperti model lama.

Untuk sistem keselamatan, pabrikan membekali skuter ini dengan rem cakram di depan didukung teknologi ABS dan tromol di belakang.

Urusan harga, Sprint 150 Red Scarlatto dijual seharga Rp 47 juta On The Road JABODETABEK ( Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi).

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa