Otomania.com - Canggih, helm ini memilki fitur bisa memantau atau melihat kondisi jalanan hingga 360 derajat.
Kesulitan melihat atau memantau bagian belakang menjadi hal yang kerap terjadi pada pengendara kendaraan seperti motor.
Meskipun pada motor sendiri telah disediakan dua buah kaca spion di bagian kanan dan kiri.
Namun, suka tidak pas karena badan kita juga secara tak sadar kerap berganti posisi. Namun, dengan helm ini, masalah tersbut bisa teratasi.
Helm ini punya fitur canggih dengan menggunakan kamera di belakang helm. Kamera itu terhubung dengan preview camera yang berada di bagian atas visor helm.
Baca Juga: Begini Cara Mengukur Helm Yang Pas di Kepala, Longgar Taruhannya Nyawa
Jadi mirip spion tengah di mobil nih, fitur ini diusung oleh perusahaan startup dari Jepang, Borderless Inc.
Helm yang diberi nama Cross Helmet ini digagas sendiri oleh CEO Borderless, Arta Ono.
Helm ini diklaim bisa membuat penggunanya melihat dengan dengan sudut 360 derajat, alias di semua sisi.
Selain berfungsi sebagai spion belakang, helm ini bisa terhubung dengan smartphone untuk menampilkan petunjuk arah.
Baca Juga: Rapide-Neo Overland Helm Baru Dari Arai, Pas Buat Pecinta Motor Vintage, Harganya?
Kalau tertarik, helm ini sudah mulai bisa dipesan di website resminya.
Harganya dipatok seharga 1.799 Dollar Amerika atau setara dengan Rp 26 jutaan (Kurs 1 Dollar=Rp 14.712).
Seperti ini yang akan terlihat saat berkendara dengan menggunakan helm ini:
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR