Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kim Jong Un Tengok Warganya Naik Lexus LX 570 Nyetir Sendiri, Fakta di Baliknya Bikin Miris

Adi Wira Bhre Anggono - Sabtu, 8 Agustus 2020 | 12:05 WIB
Kim Jong Un menyetir sendiri Lexus 570 saat melakukan kunjungan ke korban banjir
KNCA
Kim Jong Un menyetir sendiri Lexus 570 saat melakukan kunjungan ke korban banjir

Otomania.com - Sebuah foto resmi menunjukkan Pemipin Korea Utara Kim Jong Un mengendarari mobil Lexus LX 570 mengunjungi warganya.

Pemandangan langka ini terjadi ketika Kim Jong Un mengunjungi desa yang terdampak banjir di Taechong-ri di Unpha County, Provinsi Hwanghae Utara, belum lama ini.

Foto resmi ini dirilis oleh Korea Central News Agency (KCNA) alias kantor berita Korea Utara pada Jumat (7/8/2020),

Namun diperkirakan kunjungan ini dilakukan Kamis (6/8/2020), karena media pemerintah melaporkan peringatan hujan lebat dikeluarkan di Provinsi Hwanghae selama dua hari sejak Selasa (4/8/2020).

Baca Juga: Kim Jong Un Disebut Punya Rolls-Royce Phantom Baru, Asal Usulnya Dipertanyakan

Saat kunjungan tersebut, Stasiun Penyiaran Televisi Pusat Korea merilis klip video yang menunjukkan Kim Jong Un keluar dari kursi pengemudi SUV Lexus LX 570.

Lexus LX 570
Edmunds
Lexus LX 570

Pemandangan langka ini menunjukkan Kim Jong Un menyetir sendiri ke lokasi terdampak banjir.

Kim Jong Un tampak melambaikan tangan ke arah warga sambil membuka pintu depan mobil SUV tersebut.

Padahal sudah rahasia umum Korea Utara melarang impor barang mewah seperti Lexus.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa