Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rantis Pindad Maung Dijajal Anang Hermansyah, Ashanty: Ini Buat Seserahan Aurel

Adi Wira Bhre Anggono,Ahyan Putra - Rabu, 5 Agustus 2020 | 16:20 WIB
Anang dan keluarganya menjajal Rantis Maung produksi PT Pindad (Persero) dan ngaku kepincut
YouTube @The Hermansyah A6
Anang dan keluarganya menjajal Rantis Maung produksi PT Pindad (Persero) dan ngaku kepincut

Otomania.com - Maung Bikinan Pindad belum lama ini dijajal oleh pasangan artis Anang Hermansyah dan Ashanty.

Mereka mengunjungi PT Pindad (Persero) di Bandung untuk mencoba kendaraan taktis (rantis) tersebut secara langsung.

Padahal rantis Maung sendiri belum lama diumumkan ke publik oleh Pindad, tapi ternyata pasangan artis ini dapat kesempatan buat mencobanya.

Ashanty sendiri mengaku tertarik dengan Rantis Maung yang pernah digeber Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto.

Dalam kunjungan tersebut, Anang dan Ashanty beserta anak-anaknya ikut mencoba kendaraan tempur yang lain seperti Anoa dan Komodo.

Baca Juga: Rantis Maung Gacoan Pindad Makin Keren Disenggol Digimod, dari Single Cabin Sampai 6 Roda

"Hari ini kita mau coba Maung. Tadi bunda (Ashanty) si tertarik banget gimana caranya kita pertama kali yang punya," Jelas Anang dikutip dari akun YouTube @The Hermansyah pada Rabu (5/8/2020).

"Ini buat hadiah seserahan (Aurel)," jawab Ashanty.

Tak berselang lama, mereka langsung mengendarai Maung berkelir hijau army.

Sebelum tancap gas, teknisi Pindad menjelaskan fitur yang ada di Rantis tersebut.

Baca Juga: Mobil Tempur Pindad Maung 4x4 Pakai Basis Hilux, Toyota Kasih Komentar Seperti Ini

Disebutkan Maung yang akan dijajal Anang menggendong mesin berkapasitas 1.500 cc.

Anang dan Ashanty saat sedang berbincang dengan Rizka Ariesnawan Putranto, Direktur Strategis Bisnis PT Pindad (Persero)
YouTube @The Hermansyah A6
Anang dan Ashanty saat sedang berbincang dengan Rizka Ariesnawan Putranto, Direktur Strategis Bisnis PT Pindad (Persero)

Merasa belum cukup, Anang kemudian menjajal Komodo.

Setelah mencoba, ia merasa kaget karena rasanya ternyata sangat enteng.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa