Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Cara Mengecek Baret yang Bisa Hilang dengan Cara Dipoles

Adi Wira Bhre Anggono,Dylan Andika - Rabu, 22 Juli 2020 | 10:15 WIB
Ilustrasi baret pada mobil
autoguide.com
Ilustrasi baret pada mobil

Otomania.com - Poles sudah seakan menjadi hal wajib bagi pemilik mobil yang bodi kendaraannya baru saja terluka, entah karena serempetan atau tak sengaja menabrak benda asing.

Nah, metode yang disebut compounding dan polishing ini bekerja dengan cara mengikis lapisan clear coat cat di sekitar baret.

Dengan begitu akan terlihat baret tersamarkan dan permukaan cat menjadi mulus kembali.

Kalau mengingat prinsip kerjanya tersebut, compounding dan polishing memiliki keterbatasan dalam pengaplikasiannya.

Terutama ketika baret pada mobil terlalu dalam.

Sebab jika baret sudah terlalu dalam, bukannya menghilangkan baret, justru kita malah bisa mengikis habis lapisan clear coat pada lapisan cat mobil.

Mengetahui dalamnya goresan pada cat mobil bisa menggunakan kuku jari kita
guidetodetailing.com
Mengetahui dalamnya goresan pada cat mobil bisa menggunakan kuku jari kita

Baca Juga: Jarang Dilakukan Pemilik Mobil, Ini Loh Keuntungan Merotasi Posisi Ban

Lalu, bagaimana kita mengetahui apakah baret pada mobil terlalu dalam atau tidak?

Christian Revel Setiono, Managing Director dari Crystal Gloss Auto Protection menjelaskan bahwa indikatornya sangat sederhana, yaitu dengan menggunakan kuku jari kita.

“Indikatornya dengan kuku, kalau kuku bisa masuk biasanya (baret) sudah dalam,” kata Revel, Senin (20/7/2020).

Kalau ternyata kuku kita tidak masuk ke dalam baret tersebut, maka kita bisa mencoba melakukan proses compounding dan polishing untuk menghilangkan baret tersebut.

Touch up paint
Dylan Andika/GridOto.com
Touch up paint

Baca Juga: Serem, Video Ini Buktikan Ngerinya Tak Pakai Sabuk Pengaman di Kabin Belakang

Cara mengerjakan proses compounding maupun polishing sama saja, yaitu dengan menggosok cairan poles ke bagian cat yang baret memakai kain microfiber.

“Apabila baret horizontal maka cara menggosoknya adalah vertikal (berlawanan arah baret), baru terakhir dengan gerakan memutar untuk menghaluskannya,” terang Christian.

Namun sebaliknya, jika baret sudah terlalu dalam, ia mengatakan diperlukan cat ulang atau touch up sementara supaya panel mobil yang tergores tidak berkarat.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa