Otomania.com - Enam dari sepuluh komplotan pelaku begal berhasil diamankan oleh petugas polisi.
Dalam aksinya, komplotan pelaku begal yang masih remaja ini, menggunakan modus memancing korbannya untuk berkelahi.
Saat terpancing itulah, korban langsung dipukuli ramai-ramai dan motor korban di ambil para pelaku.
Melansir dari TribunSumsel.com, aksi para remaja ini sempat viral di sosial media instagram.
Lantaran aksi mereka mengeroyok korban Agus Solihin di Jalan Palembang Betung KM 16 Kelurahan Tanah Mas, Kecamatan Talang Kelapa, Kabupaten Banyuasin, Sumsel, beberapa waktu lalu.
Komplotan ini terdiri dari 10 pelaku yang masih remaja. Dari 10 pelaku tersebut, enam diantaranya sudah ditangkap Polsek Talang Kelapa Banyuasin.
Mereka ditangkap di rumah mereka masing-masing. Sedangkan, empat pelaku lagi masih menjadi buronan polisi.
Keenam tersangka yang diamankan antara lain Fajar Pratama (18) warga Jalan Sukomoro, Gilang Pratam (18) warga Jalan Air Batu, NR (17) warga Jalan Sukawaras, AR (17) warga Jalan Pendawa, AL (17) warga Jalan Pendawa dan M Iqbal Darmawan (20) warga Jalan Sukomoro.
"Kami berpapasan dengan korban dijalan, kami pancing hingga akhirnya korban mengeluarkan kata-kata kotor.
Jadi, kami langsung mengejar korban dan memukulinya," ujar tersangka Fajar saat diamankan di Polsek Talang Kelapa Banyuasin, Selasa (13/7/2020).
Korban yang babak belur dipukuli komplotan ini, tidak berdaya dan tidak mampu melawan para pelaku yang berjumlah 10 orang.
Melihat korban terdiam, mereka langsung mengambil motor yang dikendarai korban.
Baca Juga: Buset! Sudah Beraksi Sampai 136 Kali, 2 TNI Gadungan Pelaku Begal Dicokok Jajaran Tentara dan Polisi
Berhasil membawa kabur motor korban, rencananya motor tersebut akan dijual ke penadah. Namun, sebelum dijual motor tersebut disembunyikan terlebih dahulu.
Akan tetapi, belum sempat menjual motor dari hasil begal mereka terlebih dahulu ditangkap polisi.
"Korban tidak melawan lagi setelah kami pukuli ramai-ramai. Karena korban ketakutan, jadi mudah mengambil motornya dan langsung dibawa kabur," pungkasnya.
Kapolsek Talang Kelapa Banyuasin Kompol Masnoni menuturkan, para pelaku begal yang diamankan ini masih terbilang remaja. Bahkan, ada pelaku yang masih pelajar ikut dalam kelompok ini.
"Dari 10 pelaku, enam sudah kami amankan bersama barang bukti motor korban.
Penangkapan keenamnya, setelah kami melakukan penyelidikan dari CCTV yang ada di lokasi kejadian. Untuk empat pelaku lagi, masih dalam pengejaran kami," katanya.
Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul "Aksi Begal Komplotan Remaja di Talang Kelapa Banyuasin, Pancing Korban Berkelahi".
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | TribunSumsel.com |
KOMENTAR