Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Produsen Filter Udara Ducati dan Aprilia Kini Juga Bikin Untuk Honda ADV 150 Lho, Segini Harganya

Parwata,Yuka Samudera - Selasa, 2 Juni 2020 | 18:30 WIB
Filter udara Sprint untuk Honda ADV 150, filter impor berbahan polyester. Dikenal sebagai produk OEM Ducati dan Aprilia.
One3 Motoshop
Filter udara Sprint untuk Honda ADV 150, filter impor berbahan polyester. Dikenal sebagai produk OEM Ducati dan Aprilia.

Otomania.com - Sprint Filter, dikenal sebagai part original atau OEM motor Ducati dan Aprilia, kini hadirkan produk mereka untuk Honda ADV 150.

Sebagaimana fungsinya, filter udara berguna untuk menyaring udara yang akan masuk ke ruang bakar.

Hal itu agar udara tidak tercampur dengan partikel-partikel kotoran dan debu, sehingga campuran udara dan bahan bakar minyak lebih sempurna.

Nah, untuk Honda ADV 150, selain filter standar motor juga ada pilihan filter udara dengan kualitas impor.

Filter udara berkualitas impor yang dimaksud tersebut adalah Sprint Filter.

Baca Juga: Honda BeAT Injeksi Tarikannya Jadi Lemot, Rupanya Pemilik Terlalu Tega Biarkan Filter Udara Seperti Ini

Bahannya polyester. Mudah dalam perawatan, hanya butuh semprotan udara.
One3 Motoshop
Bahannya polyester. Mudah dalam perawatan, hanya butuh semprotan udara.

Untuk diketahui, filter udara Sprint ini dikenal sebagai part original atau OEM motor Ducati dan Aprilia.

Seperti disampaikan oleh Benny Saputra atau akrab dipanggil Koh Ben, owner One3 Motoshop, Tangerang.

"Sprint Filter ini sebelumnya dikenal jadi part OEM-nya Ducati dan Aprilia selama 5 tahun belakangan ini. Jadi kalau ditanya soal kualitas ya jangan ditanya, jelas lumayan bagus," buka Benny Saputra.

Khusus untuk Honda ADV 150, Sprint Filter sudah mengeluarkan part khusus yang plug n play untuk motor ini.

"Sudah tersedia untuk Honda ADV 150. Kode tipenya Air Filter PM178S. Tinggal plug n play aja. Oh iya filter ini juga bisa dipasang ke Honda PCX 150 2018 keatas," lanjut Koh Ben.

Baca Juga: Jangan Dicuekin, Ini Lho Akibat Jika Filter Udara Mobil Kotor Tidak Dibersihkan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa