Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Polisi Curiga, Nissan Evalia Digendong Truk Towing Alasan Mogok, Saat Diperiksa Isinya Bikin Kaget

Dimas Pradopo - Jumat, 29 Mei 2020 | 12:30 WIB
Nissan Evalia digendong truk towing dengan alasan mogok di tol Cikampek, ternyata berisi 8 pemudik di dalam kabin
TribunJatim.com/Istimewa
Nissan Evalia digendong truk towing dengan alasan mogok di tol Cikampek, ternyata berisi 8 pemudik di dalam kabin

Otomania.com - Polisi curiga melihat sebuah Nissan Evalia di atas truk towing dan ternyata saat diperiksa isinya bikin kaget.

Truk towing yang menggendong Nissan Evalia dicegat anggota PJR Ditlantas Polda Jatim di tol Solo-Ngawi, KM 579/A pada 14 Mei 2020 silam.

Hal pertama yang membuat Polisi curiga adalah, Nissan Evalia yang diangkut bernopol B 9313 XQ yang artinya dari kawasan Jakarta.

Padahal sudah ada himbauan untuk tidak mudik atau meninggalkan Jakarta.

Dugaan polisi pun benar, setelah diperiksa, ternyata di dalam kabin Evalia silver tersebut berisi 8 orang pemudik yang sengaja sembunyi.

Menurut Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim Kompol Dwi Sumrahadi, delapan orang itu merupakan rombongan pemudik dari Tangerang.

Baca Juga: Pemudik Patah Hati Begitu Sampai Kampung Halaman, Ternyata Rumah Nenek Sudah Dijual, Berakhir Diurus Petugas ber-APD Lengkap

Rencananya mereka bakal pulang ke Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

"Semua pemudik akan pulang ke Sumenep Madura," katanya saat dihubungi, (14/5/20).

Kepada petugas, rombongan pemudik asal Tangerang itu berdalih, jikalau Nissan Evalia yang mereka pakai mogok saat melintas kawasan Cikampek.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Tribunjatim.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa